• Berita Terbaru

    January 05, 2026

    elnusanews/com January 05, 2026

    Targetkan Opini BPK, Bupati Thungari Beri 5 Instruksi Khusus di Apel Perdana


    Sangihe, Elnusanews - Mengawali kalender kerja tahun 2026, Bupati Kepulauan Sangihe, Michael Thungari, SE, MM, memimpin Apel Perdana yang digelar di Pendopo Rumah Jabatan Bupati pada Senin (05/01/2026). 

    Dalam arahannya, Bupati menegaskan pentingnya transformasi budaya kerja dan akuntabilitas keuangan sebagai prioritas utama di tahun yang baru.

    Dalam sambutannya, Bupati memberikan apresiasi tinggi kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) yang telah menunjukkan dedikasi dan loyalitas sepanjang tahun 2025. 

    Namun, ia mengingatkan bahwa tantangan di tahun 2026 akan semakin kompleks seiring dengan tingginya ekspektasi masyarakat terhadap pelayanan publik.

    "Masyarakat mengharapkan pelayanan yang cepat, tepat, transparan, dan akuntabel. Saya tegaskan, profesionalisme dan integritas bukan lagi sekadar slogan, melainkan harus menjadi budaya kerja di seluruh perangkat daerah," tegas Bupati Michael Thungari.

    Bupati juga menginstruksikan seluruh ASN untuk bekerja secara adaptif terhadap perubahan teknologi dan meninggalkan pola kerja lama yang lamban serta tidak produktif.

    Salah satu poin krusial yang menjadi perhatian serius Bupati adalah penyusunan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun anggaran 2025. 

    Ia menekankan bahwa kualitas LKPD akan berdampak langsung pada hasil pemeriksaan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK).

    Untuk itu, Bupati memberikan lima instruksi khusus kepada seluruh perangkat daerah:

    1. Menuntaskan negosiasi keuangan periode Januari-Desember 2025 secara tertib.

    2. Melaksanakan rekonsiliasi data aset tahun 2025 agar sesuai dengan kondisi riil di lapangan.

    3. Menyampaikan laporan keuangan SKPD secara akurat dan akuntabel.

    4. Mematuhi format laporan yang telah ditetapkan.

    5. Menyerahkan laporan persediaan SKPD Semester 2 tahun 2025 tepat waktu.

    "Keterlambatan dan kelalaian akan menjadi bahan evaluasi kinerja serta akan dikenakan sanksi administratif sesuai ketentuan yang berlaku," tambahnya.

    Di tengah penekanan disiplin, Bupati juga menyampaikan rasa bangganya atas capaian gemilang di sektor pendidikan. 

    Pada tahun 2025, Kabupaten Kepulauan Sangihe sukses memboyong 11 Penghargaan Anugerah Mapalus Pendidikan Sulawesi Utara.

    "Prestasi ini adalah buah kolaborasi semua pihak. Saya harap ini menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Sangihe pada tahun 2026," ujarnya.

    Menutup arahannya, Bupati Michael Thungari mengajak seluruh jajaran untuk memperkuat solidaritas dan kolaborasi lintas sektor. Ia menekankan bahwa semangat "Sapta Membara" harus menjadi landasan dalam membangun daerah.

    "Mari kita lanjutkan kerja baik yang sudah ada dan membenahi apa yang kurang. Dengan semangat Sapta Membara, kita bangun Sangihe yang berdaya saing, mandiri, dan berkarakter kepulauan," pungkasnya.

    Apel perdana ini turut dihadiri oleh Wakil Bupati Tendris Bulahari Sekertaris Daerah Melanthon Herry Wolff, para Asisten Setda, jajaran pejabat eselon, staf ahli, serta ASN di lingkup Pemerintah Kabupaten Kepulauan Sangihe.


    (OpMud)

    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Targetkan Opini BPK, Bupati Thungari Beri 5 Instruksi Khusus di Apel Perdana Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top