BITUNG, Elnusanews - Persatuan Organisasi Lintas Agama Adat dan Agama (POLA) Kota Bitung melakukan silaturahmi bersama Walikota Bitung Hengky Honandar, SE, bertempat di Merdeka Lounge, Kantor Walikota Bitung, Rabu (28/1/2026).
Pertemuan itu, berlangsung dalam suasana akrab dan penuh kehangatan. Sejumlah perwakilan organisasi kemasyarakatan yang tergabung dalam POLA juga menyampaikan masukan serta usulan kepada Walikota Bitung, yang langsung direspons secara terbuka.
Diawal pertemuan, Ketua POLA Bitung Puboksa Hutahaean, menyampaikan salam hormat serta apresiasi kepada Walikota Bitung, atas komitmennya dalam menjaga kerukunan antarumat beragama dan keberagaman budaya di Kota Bitung.
"Yah, tujuan kami adalah bermitra dengan pemerintah. Intinya, kita memiliki semangat kebersamaan dan toleransi yang kuat, sehingga kerukunan di Kota Bitung dapat terus terlihat dan memberi dampak positif bagi masyarakat,”katanya.
Lebih jauh Puboksa bilang dalam pertemuan tersebut, POLA menyatakan dukungan terhadap berbagai program pemerintah daerah serta kesiapan untuk berkontribusi melalui sejumlah kegiatan sosial dan kemasyarakatan.
Selain itu, POLA berharap mendapatkan arahan dan petunjuk dari Kejari Bitung terkait peran dan kontribusi organisasi masyarakat dalam mendukung pembangunan serta menjaga kondusivitas Kota Bitung ke depannya.
Sementara itu, Walikota Bitung Hengky Honandar,SE menyambut baik kunjungan POLA Bitung.
Ia mengapresiasi peran organisasi kemasyarakatan yang selama ini turut menjaga persatuan dan kedamaian di tengah masyarakat.
“Organisasi kemasyarakatan memiliki tujuan yang baik. Saya mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk POLA, untuk terus mendukung program-program pemerintah daerah demi kesejahteraan masyarakat Kota Bitung,”ungkapnya.
Sembari Walikota menambahkan dan berharap kedepannya semakin memperkuat sinergi antara pemerintah daerah dalam menjaga keharmonisan dan mendorong pembangunan sosial di Kota Bitung.(*)


0 komentar:
Post a Comment