• Berita Terbaru

    January 06, 2026

    elnusanews/com January 06, 2026

    Hengky Honandar Himbau Warga Jaga Keselamatan


    BITUNG, Elnusanews - Walikota Bitung, Hengky Honandar SE, mengimbau seluruh masyarakat Kota Bitung untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap cuaca ekstrem yang sedang terjadi. 

    Imbauan ini disampaikan sebagai bentuk kepedulian pemerintah daerah dalam melindungi keselamatan dan keamanan warga.

    Dalam penyampaiannya, Hengky mengingatkan agar masyarakat selalu memantau perkembangan cuaca melalui sumber informasi terpercaya dan memperhatikan peringatan dini yang disampaikan oleh pihak berwenang, terkait potensi hujan deras, angin kencang, serta risiko bencana lainnya.

    “Masyarakat diharapkan tidak mengabaikan peringatan cuaca ekstrem, karena dampaknya bisa membahayakan keselamatan jiwa dan harta benda,” kata Honandar, Selasa (6/1/2026).

    Honandar juga mengingatkan pentingnya menjaga saluran air di sekitar rumah atau bangunan tetap lancar dan bebas dari sumbatan. 

    "Hal ini penting untuk mencegah terjadinya genangan atau banjir ketika hujan deras dan angin kencang terjadi," imbunya.

    Selain itu, kata Honandar warga diminta untuk menghindari daerah-daerah yang rawan terkena banjir, seperti bantaran sungai, kawasan rendah, serta aliran sungai kecil yang berisiko terendam air. 

    Ia menekankan agar warga tidak berkendara atau berjalan kaki di jalur yang berpotensi tergenang banjir.

    Honandar juga memperingatkan agar masyarakat tidak mendekati pohon, tiang listrik, kabel, atau peralatan listrik lainnya selama cuaca buruk. 

    Hal ini dilakukan untuk menghindari risiko sengatan listrik yang dapat terjadi akibat hujan deras.

    “Keselamatan masyarakat adalah prioritas utama. Mari kita bersama-sama meningkatkan kewaspadaan dan saling menjaga agar terhindar dari risiko akibat cuaca ekstrem,” harapnya. 

    (*)

    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Hengky Honandar Himbau Warga Jaga Keselamatan Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top