BITUNG, Elnusanews - Dansatgas TMMD ke 123 wilayah Kodim 1310/Bitung pantau Pos Kotis (Pos Komando Taktis) di Kelurahan Wangurer Barat, Kecamatan Madidir, Senin (3/3/2025) pagi.
Dalam kunjungannya, Dandim 1310/Bitung, Letkol Czi Hanif Tupen, S.T.,M.I.P melihat dan mengecek perkembangan target sasaran yang sedang dikerjakan oleh anggota Satgas TMMD tahun ini.
"Pengecekan Pos Kotis untuk mengetahui sejauh mana yang sudah dikerjakan oleh satgas di lokasi,"kata Dandim.
Jadi kata Dandim, Pos Kotis merupakan pengendali perekapan seluruh apa yang dikerjakan dalam program TMMD Ke-123 Kodim 1310/Bitung.
"Untuk itu data yang disajikan harus lengkap yakni, dari progres pengerjaan fisik, maupun progres non fisik,"Kata Dandim.
Lanjut menerangkan bahwa, progres pekerjaan fisik TMMD Ke-123 Kodim 1310/Bitung kali ini ada beberapa yang tahap pengerjaannya hampir rampung.
"Iya saat ini ada beberapa pekerjaan hampir rampung yakni, pekerjaan Manunggal Air dalam program TMMD sendiri saat ini sudah tahap pemasangan instalasi air, sementara untuk program utama TMMD yakni pembangunan badan jalan saat ini sudah 50 persen. Untuk RTLH dan rehabilitasi pondok pesantren Hidayatullah sudah rampung 100 Persen,"pungkasnya. (*)
0 komentar:
Post a Comment