• Berita Terbaru

    October 30, 2025

    elnusanews/com October 30, 2025

    Kritik Pasien Jadi 'Vitamin'! Puskesmas Silian Raya Angkat Bicara Soal Perbaikan Kualitas Pelayanan


    Mitra, elnusanews.com - Puskesmas Silian Raya di Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) kembali menegaskan komitmen mereka untuk memberikan pelayanan kesehatan yang optimal kepada seluruh masyarakat. 

    Penegasan ini muncul sebagai respons atas adanya miskomunikasi dan keluhan yang sempat terjadi di lingkup layanan mereka.

    Kepala Puskesmas Silian Raya, dr. Monika Damongilala, menyampaikan permintaan maaf terkait insiden miskomunikasi yang terjadi antara pasien dan petugas. Kejadian ini, menurutnya, berawal dari kurangnya sosialisasi terkait Peraturan Daerah (Perda) No.1 tahun 2024 mengenai retribusi daerah.

    “Kami mohon maaf mungkin karena kurangnya sosialisasi terkait Perda No.1 tahun 2024 tentang retribusi daerah jadi awalnya memang sempat ada miskomunikasi antara pihak pasien dengan petugas puskesmas. Tapi untuk masalah ini sebenarnya sudah ada penyelesaian antara pasien dengan pihak puskesmas,” jelas dr. Monika ketika dikonfirmasi wartawan melalui pesan whatsapp, Kamis, (30/10/2025). 

    Ia berharap kejadian serupa tidak terulang di masa depan.

    Lebih lanjut, dr. Monika menegaskan bahwa Puskesmas Silian Raya bertekad untuk meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan ke level terbaik, tanpa memandang status pasien. 

    "Jadi kami berkomitmen, mau pasien umum dan BPJS, kami berikan pelayanan maksimal yang terbaik. Karena kritik bukan masalah tapi koreksi," katanya.

    dr. Monika mengakui bahwa setiap institusi pasti memiliki tantangan dan kekurangan, dan ia memastikan bahwa setiap kritik atau keluhan dari masyarakat adalah peluang berharga untuk perbaikan.

    "Tentu ada kekurangan bahkan komplain, namun saya pastikan itu menjadi bagian koreksi dan akan dilakukan perbaikan dalam kerja-kerja pelayanan oleh seluruh jajaran pegawai dan tenaga kesehatan di Puskesmas Silian Raya," ungkapnya.

    Pihak Puskesmas juga menjamin akan bertindak cepat dan tanggap terhadap setiap keluhan. "Jika didapati ada keluhan dari pasien dan keluarga karena pelayanan dan hal-hal lain yang dinilai keliru, kami terima dan langsung melakukan pembinaan kepada jajaran agar semakin baik dan bekerja sesuai dengan SOP," tutup dr. Monika, sembari menjanjikan pelayanan yang semakin profesional dan berstandar. (fan)

    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Kritik Pasien Jadi 'Vitamin'! Puskesmas Silian Raya Angkat Bicara Soal Perbaikan Kualitas Pelayanan Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top