• Berita Terbaru

    October 22, 2025

    elnusanews/com , October 22, 2025

    Pemkot Bitung Gandeng Stakeholder Teken Komitmen Bersama Penanggulangan Kebakaran


    BITUNG, Elnusanews -Dalam upaya memperkuat kesiapsiagaan dan respons terhadap potensi bencana kebakaran pemkot gelar kegiatan penandatanganan komitmen bersama penangulangan kejadian kebakaran bersama para stakeholder terkait, di Ruang Lounge Merdeka, Kantor Wali Kota Bitung, Rabu (22/10/2025).

    Acara tersebut, bertujuan membangun sinergi antara pemerintah daerah, aparat penanggulangan kebakaran, serta pihak-pihak terkait lainnya dalam hal pencegahan, penanggulangan, dan pemulihan pascakebakaran di wilayah Kota Bitung.

    Dalam sambutannya, Wali Kota Bitung, Ir. Hengky Honandar, menyampaikan pentingnya kerja sama lintas sektor dalam penanggulangan kebakaran tidak hanya menjadi tugas istansi terkait saja tetapi juga tanggung jawab kita bersama.

    "Nah, untuk itu kegiatan ini adalah buktinyata demi keselamatan dan keamanan seluruh warga Bitung,"katanya.

    Perlu diketahui, penandatanganan komitmen ini melibatkan berbagai unsur, OPD, perwakilan perusahaan dan tamu undangan lainnya.(*)

    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Pemkot Bitung Gandeng Stakeholder Teken Komitmen Bersama Penanggulangan Kebakaran Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top