• Berita Terbaru

    November 18, 2013

    elnusanews/com November 18, 2013

    Warga Papua Dukung Mutiara dari Timur, SHS



    PapuaDR Sinyo Harry Sarundajang (SHS), yang adalah satu-satunya gubernur di Indonesia yang terpilih menjadi peserta Konvensi Partai Demokrat sebagai Calon Presiden RI, terus menuai dukungan. Kali ini dukungan datang dari ujung Timur Indonesia, Papua.

    Hal itu, terbukti dalam kegiatan kunjungan kerja selama 2 hari, sejak tanggal 16 dan 17 November 2013, Gubernur Sulawesi Utara yang juga sebagai Ketua Asosiasi Ilmu Politik Indonesia (AIPI) tersebut, mendapat dukungan penuh dari warga Papua.

    Bahkan dukungan nyata ini dikatakan langsung oleh Pdt Samuel Waromi, yang merupakan tokoh agama dalam Majelis Rakyat Papua (WPR). ”Kami rakyat Papua, menyatakan mendukung DR Sinyo Harry Sarundajang sebagai Calon Presiden sebagai putra terbaik dari Indonesia Timur,” katanya dalam dialog toleransi dan kerukunan antar umat beragama Sulawesi Utara (SULUT) dan Papua.

    SHS yang merupakan tokoh penting dalam mendamaikan konflik Maluku dan Maluku Utara itu, dielu-elukan saat menjadi pembicara utama dalam dialog tersebut. Pun rombongan SHS yang didampingi Wakil Gubernur DR Djouhari Kansil bersama tokoh BKSAUA, FKUB dan beberapa pimpinan SKPD PEMPROV SULUT, mendapat kehormatan diterima secara resmi oleh PEMPROV Papua yang diwakili SEKDAPROV Emanuel Herry Dosenaen.

    Sementara dalam acara Bakudapa Warga Kawanua di Kota Jayapura, yang dihadiri sekitar 80.000-an warga Kawanua perantauan dan Walikota Jayapura Drs Henhur Tomi Mano, yang juga sebagai Tonaas Wangko Kawanua di Jayapura, menyatakan mendukung SHS sebagai Calon Presiden RI.

    Dalam kesempatan itu, SHS bersama rombongan juga menyempatkan diri beribadah bersama warga Papua di Jemaat GKI Pengharapan Jayapura. Dalam inti sambutannya, SHS menyatakan komitmennya untuk membangun kebersamaan dengan Papua dalam rangka menjaga dan merawat kerukunan umat beragama untuk memperkuat NKRI. ”Untuk itu, warga gereja dalam menghadapi tahun politik 2014 agar bisa bersatu dalam membawa kesejukan,” pesan SHS yang tak lupa menyerukan mottonya yakni “Cinta Kasih Menembus Perbedaan”.(sonny)
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Warga Papua Dukung Mutiara dari Timur, SHS Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top