• Berita Terbaru

    February 24, 2022

    elnusanews/com February 24, 2022

    Sambut Jokowi, Pemkot Bitung Matangkan Persiapan

    BITUNG, Elnusanews - Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi) bakal kunjungi Kota Bitung pada hari Jumat, 25 Februari 2022 besok.

    Hal ini terlihat dari Wali Kota Bitung, Maurits Mantiri dan Wakil Wali Kota Bitung, Hengky Honandar bersama Forkopimda, Paspampres serta Pejabat Pemprov dan Pemkot melakukan persiapan kedatangan orang nomor satu di Indonesia dengan meninjau lokasi-lokasi yang nantinya akan menjadi objek kunjungan Presiden. Kamis, (24/2/2022).

    Dari informasi, Jokowi dikabarkan akan melakukan sejumlah agenda di Kota Bitung diantaranya untuk meresmikan Tol Manado – Bitung serta pemantauan vaksinasi Covid-19.

    Sebelumnya Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bitung sudah beberapa kali melakukan pertemuan untuk membahasa persiapan kunjungan Presiden baik bersama Forkopimda, Paspampres Perangkat Daerah.

    “Kami berharap, kunjungan Presiden berjalan dengan aman dan lancar. Dan yang terpenting, kunjungan ini menjadi momen penting bagi kebangkitan ekonomi di Kota Bitung setelah terpuruk akibat pandemi Covid-19,"kata Maurits.

    Adapun menurut Maurits, semua daya dan upaya telah dilakukan Pemkot Bitung bersama masyarakat untuk menyambut kedatangan Presiden yang juga sebagai momentum bahwa, Kota Investasi di tengah pandemi dengan resminya tol Manado-Bitung dioperasikan.

    “Kehadiran Presiden, Benar-benar menjadi momen penting bagi kita sebagai penyemangat untuk Kota Bitung bangkit. Untuk itu kami Maurits-Hengky mengajak masyarakat untuk tetap melaksanakan protokol kesehatan, menjaga ketertiban dan keamanan di Kota Bitung yang kita cintai;"tandasnya. (*)

    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Sambut Jokowi, Pemkot Bitung Matangkan Persiapan Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top