BITUNG,Elnusanews - Warga kelurahan Kumersot Decky Turang dilibatkan satgas Tentara Manungal Masuk Desa (TMMD) ke -111 ditugaskan mencari lokasi rintisan jalan sebagai penghubung.
Dari bincangnya bersama awak media, sebelumnya sudah perna mendengar soal rencana pembangunan jalan di wilayahnya.
"Intinya saya berterima kasih kepada pihak TNI yang mempercayakan saya dalam mencari lahan penghubung,"katanya.
Sementara, salah satu satgas TMMD dilokasi mengaku belum menemukan kendala jika ada permasalahan yang sifatnya teknis dilapangan.
"Sampai saat ini kami telah berkoodinasi dengan pihak pemerintah setempat kesulitan sampai saat ini belum ada,, paling hanya cuaca sering hujan jalan memang agak becek,"singkatnya.
0 komentar:
Post a Comment