• Berita Terbaru

    April 06, 2024

    elnusanews/com April 06, 2024

    Erwin Wurangian Bagi Takjil di Bulan Ramadhan


    BITUNG, Elnusanews -  Anggota DPRD Kota Bitung Erwin Philip Alexander Wurangian (EPAW) menggelar kegiatan bakti sosial di bulan suci Ramahdan.

    Kegiatan itu, dilakukan bersama komunitas Bikers Rindu Kopi, di bundaran Patung Cakalang, Kecamatan Madidir, dalam bentuk membagikan ribuan takjil berbuka puasa, Sabtu (6/4/2024).

    Legislator Partai Golkar ini mengaku, pembagian takjil ini dalam rangka berbagi kepada sesama teman dan sudara kami umat muslim di kota Bitung.

    "Ya ini dalam rangka kepedulian kita di bulan Ramahdan," kata Erwin, didampinggi Ketua Bikers Rindu Kopi Victor Tingkue, ketika diwawancarai sejumlah awak media.


    "Pembagian kali ini kami lakukan secara merata. Tampa melihat status para pengendara, semua kami tawari,"sambunya.

    Nah, kata Erwin yang juga merupakan Ketua Komisi II DPRD Kota Bitung tujuan kegiatan tersebut, sebagai upaya dan bentuk kepedulian sesama kita antara umat beragama di kota Bitung akan selalu terjaga.

    "Hal ini tentunya, satu kepedulian kami dengan komunitas Bikers Rindu Kopi (BKK), yang mana sudah memfasilitasi sehingga kegiatan tersebut dapat terlaksana dengan baik,"ujarnya.

    Olehnya Erwin yang digadang-gadang maju di Pilkada 2024 mendatang berharap, dengan kerukunan yang dilandasi dengan semangat saling menghormati dan menghargai, maka kerukunan antar umat beragama di kota Bitung ini akan terus terjaga dengan baik.

    "Mari kita tetap jaga kota ini, khususnya yang berhubungan dengan toleransi dan kerukunan umat beragama dapat terus dipertahankan. Sehingga keamanan keadaan kota Bitung akan terus terjaga dengan baik,"harapnya. (*)

    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Erwin Wurangian Bagi Takjil di Bulan Ramadhan Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top