• Berita Terbaru

    June 07, 2021

    elnusanews/com , June 07, 2021

    Total Ada Sekitar Rp 23,4 Triliun yang Dikucur Pusat ke Sulut

    SULUT,Elnusanews - Sulut termasuk daerah yang dimanjakan di masa pemerintahan Presiden Joko Widodo.


    Puan Maharani, Ketua DPR RI mengatakan, Sulut kecipratan dana lumayan besar APBN yang dikucur ke Sulut Rp 10,8 triliun, sementara transfer daerah dan dana desa mencapai Rp 13,4 triliun.


    Total ada sekitar Rp 23,4 triliun yang dikucur pusat ke Bumi Nyiur Melambai.


    "Bisa dianggap besar, bisa juga kecil, tergantung efektifitas penggunaanya untuk apa dan bagaimana? Apa yang akan dilakukan di masa pandemi," ujar Politisi PDIP ini.


    15 daerah di Sulut masih tergantung dari APBD dan APBN. Puan mengharapkan agar kepala daerah bersinergi, gotong royong, dan pandai berkoordinasi. 


    "Harus punya program prioritas pembangunan untuk kesejahteraan rakyat. APBD tidak terlalu besar, manfaatnya tidak dirasakan masyarakat," ujarnya.


    Namun khusus di Sulut, ia yakin Gubernur Olly Dondokambey bisa merangkul, bergotong royong bersama kepala daerah di Sulut untuk sama sama membangun Sulut seperti yang diharapkan.


    Ia ingat dulu ketika Gubernur Olly baru usai dilantik, ia menjabat Menko PMK. APBN yang dikucur ke Sulut hanya Rp 1,7 triliun, itu pun Rp 900 miliar habis untuk operasional saja.


    Namun di masa Gubernur Olly, kucuran dana pusat saat ini sudah tembus Rp 24,3 triliun


    "Dalam beberapa tahun Rp 1,7 triliun jadi Rp 24.3 triliun," kata Mantan Menteri Pembangunan Manusia dan kebudayaan itu.


    Puan mengatakan, tidak mudah kepala daerah mendapat kucuran dana dari pusat. DPR RI beranggapan dana bisa dikucurkan jika bisa dimanfaatkan dengan maksimal.


    "Kalau dinilai tidak bisa memaanfaatkan nggak mungkin dikasih, susah biar dilobi seperti apapun. Paling setahun dikasih tahun depan dipotong," kata dia.


    Apalagi kalau kena masalah hukum, atau ada temuan badan pemeriksa keuangan.


    "Tidak bisa naik, apalagi program tidak jelas ke depan seperti apa," ungkap Cucu Proklamator RI Soekarno ini. 


    (ROKER/*)

    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Total Ada Sekitar Rp 23,4 Triliun yang Dikucur Pusat ke Sulut Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top