• Berita Terbaru

    July 27, 2017

    elnusanews/com July 27, 2017

    DPRD Berharap TNI Atasi Keamanan di Bitung



    BITUNG,Elnusanews - Salah satu anggota DPRD Kota Bitung yakni, Keegen Kojoh mengusulkan sebaiknya TNI diminta turun tangan mengatasi tindak kriminalitas di Bitung. " Yah, sebaiknya TNI turun tanggan mengatasi kriminalitas di Bitung yang terus mengila ," kata Kojoh di ruang paripurna dalam pertemuan tim Kuliah Kerja Lapangan Dalam Negeri (KKLDN) Pasis Dikreg LV TA2017 Seskoad TNI dengan anggota Dewan Bitung, Kamis (27/7/2017). Ia, menjelaskan tiap hari ada kejadian pembunuhan, penikaman, pemerkosaan di sini, ngeri sekali, turis bisa batal datang ke sini (Bitung) " TNI bisa turun membantu polisi," kata fraksi Nasdem ini. Menurutnya keterlibatan TNI pas karena punya semua infrastruktur pengendali keamanan dan pasukan, "Sudah sangat gawat kriminalitas di Bitung," tambahnya. Sementara ditempat yang sama Kolonel Kav Sugiono sebagai Perwira Penuntun (Patun) mengatakan, masalah penanganan tindak kriminalitas adalah ranah dari Polisi. Pihaknya bisa terlibat jika diminta. "Itu wewenang kepolisian," ujarnya. Seraya menambahkan TNI tetap melakukan pemantauan situasi keamanan serta patroli. (Rego)
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: DPRD Berharap TNI Atasi Keamanan di Bitung Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top