• Berita Terbaru

    July 31, 2017

    elnusanews/com July 31, 2017

    Mawali Mantiri Terima Investor Cina

    BITUNG,Elnusanews - Bertempat di Riverside Resto dan Cafe Kelurahan Manembo-Nembo Kecamatan Matuari Kota Bitung, Wakil Walikota Bitung Ir. Maurits Mantiri didampingi Kepala Dinas Perdagangan Kota Bitung Drs. K.W. Benny Lontoh, MA menerima kunjungan dari Investor asal Cina, Senin (31/7/2017). Rombongan investor Cina yang dipimpin oleh Letnan Jendral Desy Albert Mamahit menjelaskan maksud atas kunjungan yakni, untuk mensurvei jaminan keamanan dan kenyamanan dalam berinvestasi di Kota Bitung. " Dan akan turut serta dalam menunjang pembangungan di Kota Bitung ," kata Mamahit. Sementara Wakil Walikota Bitung Ir. Maurits Mantiri mengucakan selamat datang di Kota Bitung dan merespon baik atas kunjungan rombongan investor Cina, "Saya sangat mengapresiasi rombongan yang ingin berinvestasi di Kota Bitung dan hal ini sangat baik, apalagi Kota Bitung telah ditetapkan sebagai Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) dan International Hub Port (IHP) selain itu juga Kota Bitung telah ditetapkan sebagai Kota Pariwisata, dan jika berinvestasi di Kota Bitung dijamin pasti aman dan nyaman", ujar Wawali sambil menawarkan dan mempromosikan pariwisata Kota Bitung. Lanjutnya, Mantiri juga mengatakan bahwa di Kota Bitung sudah di langsungkan even Tahunan yang dalam hal ini terus menerus mendongkrak sektor Pariwisata di Kota Bitung yakni, Festival Pesona Selat Lembeh (FPSL) yang dilangsungkan setiap tahunnya oleh Pemerintah Kota Bitung bekerjasama dengan masyarakat Kota Bitung ini dampaknya sangat luar biasa di sektor Pariwisata, sehingga menjadi pilihan yang baik bagi para investor untuk berinvestasi di Kota Bitung. "Mewakili Pemerintah Kota Bitung, saya sangat berterima kasih kepada para investor atas kunjungannya di Kota Bitung dan ingin berinvestasi, karena ini juga salah satu penunjang demi kemajuan dan perkembangan perekonomian Kota Bitung nantinya ," tutup Mantiri. (Rego)
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Mawali Mantiri Terima Investor Cina Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top