• Berita Terbaru

    April 09, 2021

    elnusanews/com April 09, 2021

    Helmut Hontong: Mobil ini Milik Rakyat Juga

    SANGIHE, Elnusanews- Pemandangan Tak biasanya terjadi dimana mobil dinas wakil Bupati DL 2 A yang digunakan untuk melaksanakan kerja kedinasan, tetapi kali ini mengantar warganya dari kampung Sesiwung menuju Bungalawang Tahuna dengan menggunakan mobil dinas wakil Bupati.

    Hal ini terjadi disaat dua Warga Bungalawang yang menghadiri ibadah duka dikampung Sesiwung dan handak pulang ke Bungalawang Tahuna tidak memiliki kendaraan dan akhirnya meminta tolong kepada Papa Embo, sebutan Wakil Bupati Sangihe.

    "Papa Embo, boleh torang dua mo menumpang sampe tahuna?, dengan nada lembut dan santun Wakil Bupati langsung membalas, boleh Skali".

    Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Sangihe Helmut Hontong, SE menyatakan kepada Elnusanwes.com, mobil dinas yang saya pakai Saat ini bukan milik pribadi, tetapi milik rakyat serta warga Sangihe yang dibeli dari uang rakyat Sangihe, ucap Hontong.

    "Kalau ada warga yang mau naik sekaligus menumpang mobil ini wajib diangkut dan diantar sampai tujuan karena mobil ini milik mereka juga. Mobil ini cuma titipan disaat saya menjabat Wakil Bupati". Kata Helmut.

    Dari pengakuan Papa Embo kepada  media ini, mengakui bahwa hal ini bukanlah yang pertama kali mobil dinas Wakil Bupati  mengangkut warga untuk pulang kerumah. 

    "Selaku pelayan masyarakat kita melayani bukan hanya dikantor saja tetapi mengantar warga pulang kerumahpun wajib kita layani karena itu juaga adalah ibadah, tutup Helmut dengan tersenyum tulus.

    (DN)

    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Helmut Hontong: Mobil ini Milik Rakyat Juga Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top