• Berita Terbaru

    June 11, 2014

    elnusanews/com , , June 11, 2014

    Kesadaran Pajak Meningkat, Dispenda Manado Bakal Capai Target

    Mananado, Elnusanews - Meningkatnya kesadaran pajak yang ditunjukan oleh warga Manado membuat Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Manado bakal mencapai target pada triwulan ke-2. Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Dinas Pendapatan Daerah Kota Manado Bismark Lumentut. Dirinya yakin untuk target pajak pada triwulan II akan tercapai. "Saat ini sudah mendekati target capaian dari 40 persen sekarang sudah 35 persen," kata Lumentut Selasa (10/06).

    Dikatakan Kadispenda lebih lanjut, faktor pendukung untuk pencapaian target PAD adalah tingkat kesadaran masyarakat dalam membayar pajak baik via Dispenda maupun Bank. Dijelaskannya lagi, bahwa tahun 2013 lalu, Dispenda Manado telah over target yakni sebesar 104 persen. dengan meningkatnya kesadaran masyarakat berdampak positif pada PAD kota Manado. “Pembangunan Kota Manado tk lepas dari peran serta dan kesadaran masyarakat akan membayar pajak," kunci Lumentut.    (inan)
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Kesadaran Pajak Meningkat, Dispenda Manado Bakal Capai Target Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top