• Berita Terbaru

    June 23, 2020

    elnusanews/com June 23, 2020

    Pemkab Minahasa Belum Berencana Buka Kembali Operasional Pasar Kawangkoan

    MINAHASA, Elnusanews - Asisten I bidang Pemerintahan dan Kesra Setdakab Minahasa, Denny Mangala, menyatakan pihaknya belum berencana membuka kembali operasional pasar Kawangkoan. 

    Penegasan Mangala itu, sekaligus menjawab adanya desakan dan permintaan sejumlah kelompok masyarakat, untuk membuka kembali operasional pasar Kawangkoan. Dijelaskan Mangala, sesuai instruksi Bupati Minahasa Royke O. Roring dan Wakil Bupati Robby Dondokambey (ROR – RD), penutupan operasional pasar Kawangkoan untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19. 

    Pasalnya, enam (6) warga Kawangkoan yang dinyatakan positif Covid-19, aktifitas mereka selalu bersingungan dengan pasar Kawangkoan. Oleh karena itu, pasar ditutup hingga batas waktu yang belum di tentukan untuk mengatisipasi timbulnya cluster baru Covid-19. 

    “Alasan tersebut yang mengharuskan penutupan oprasional pasar Kawangkoan hingga waktu yang belum ditentukan. Mohon dipahami masyarakat, semua ini demi keselamatan kita semua,” tukas 

    Mangala, Selasa (23/6/2020). Menurut Mangala, sesuai instruksi Bupati dan Wakil Bupati, pihaknya bersama instansi terkait sedang melakukan evaluasi dan kajian dibukanya kembali pasar Kawangkoan. 

    “Pemerintah kabupaten Minahasa dalam hal ini Bupati dan Wakil Bupati sangat memperhatikan keinginan masyarakat agar pasar Kawangkoan dibuka kembali. Hanya saja perlu pertimbangan. Contohnya, adanya penolakan swab test kedua kali bagi warga yang terkontak erat dengan enam pasien Covid-19 yang oleh medis dinyatakan sembuh dan telah pulang kerumah,” ungkapnya. 

    “Oleh karena itu, tolong bersabar sebab semua sedang dalam proses kajian. Nantinya akan diumumkan kepada masyarakat kapan waktunya pasar ini dibuka kembali,” lanjut Mangala. 

    Disampaikan Mangala, dalam kajian untuk operasional pasar Kawangkoan jika dibuka kembali, salah satunya penataan pasar dengan menerapkan protokol kesehatan Covid 19. Selain itu, mekanisme baru yakni penerapan ganjil genap bagi pendagang sebagai upaya memutus penyebaran Covud 19. 

    “Sejauh ini pula, pasar desa sebagai pengganti pasar Kawangkoan dalam pantauan berjalan dengan baik dan lancer. Mari manfaatkan dahulu pasar desa demi memutus penyebaran Covid-19 di Minahasa,” pungkasnya. (jonly bamz)
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Pemkab Minahasa Belum Berencana Buka Kembali Operasional Pasar Kawangkoan Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top