• Berita Terbaru

    October 20, 2021

    elnusanews/com October 20, 2021

    Menteri P3A Kunjungi Anak yang Orangtuanya Meninggal akibat Covid dan Serahkan Bantuan di Tinoor





    TOMOHON,Elnusanews - Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Bintang Puspayoga mengunjungi anak yang orangtuanya meninggal dunia akibat Covid-19, pada Kel. Purukan - Mamangkey tepatnya di Kelurahan Tinoor Satu Kecamatan Tomohon Utara, Kota Tomohon, Selasa (19/10/2021).


    Pada kesempatan itu, Bintang meminta pemerintah daerah (pemda) memenuhi kebutuhan dasar anak-anak tersebut dan mengadakan konseling psikologis bagi istri yang menjadi kepala keluarga akibat ditinggal suaminya karena Covid-19.


    “Kami perlu memastikan pemenuhan kebutuhan dasar, pendidikan, dan pengasuhan anak-anak ini terpenuhi secara optimal," kata Bintang dalam kunjungannya ke rumah keluarga yang ada Kelurahan Tinoor Satu itu.


    Kunjungan ibu Bintang Puspayoga tersebut di dampingi langsung oleh Ketua TP-PKK Sulut Rita Dondokambey - Tamuntuan, Kadis P3AD Sulut dr Kartika Devi Tanos dan Walikota Tomohon Caroll JA Senduk, Ketua TP-PKK Kota Tomohon drg Jeand’arc Senduk-Karundeng dan Sekretaris TP PKK Kota Tomohon Eleonora Lumentut-Sangi.


    Sementara itu, Walikota Caroll Senduk mengatakan perhatian pemeri tah bagi generasi bangsa khususnya perlindungan anak menjadi komitmen besar yang perlu ditindak lanjut daerah.


    “Terima kasih pada Menteri PPPA yang senantiasi peduli terhadap  anak akibat orang tuanya meninggal karena covid 19. Pemkot Tomohon akan lebih memperhatikan pemenuhan kebutuhan dasar anak – anak yang ada di wilayah kota Tomohon. Makanya, sampai saat ini koordinasi dan sinergitas dengan pemerintah pusat, provinsi terus terjalin dengan baik," tutur Caroll Senduk.


    (ROKER)


    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Menteri P3A Kunjungi Anak yang Orangtuanya Meninggal akibat Covid dan Serahkan Bantuan di Tinoor Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top