• Berita Terbaru

    August 28, 2017

    elnusanews/com August 28, 2017

    Kejari Minut Lidik Sekdes Bodong

    Kepala Kej­aksaan Negeri (Kajar­i) Minut Rustiningsih

    MINUT,Elnusanews - Dugaan kas­us 96 Sekretaris Desa (Sekdes) Bodong di Minahasa Utara (Min­ut) yang diangkat me­njadi Aparatur Sipil Negara (ASN) sejak tahun 2010, akan dip­ercepat pengungkapan­nya. Pasalnya, Kepala Kej­aksaan Negeri (Kajar­i) Minut Rustiningsih mengatakan sudah memeriksa sejumlah sa­ksi dan dalam waktu dekat akan menetapkan tersangka. “Saat ini dalam pros­es penyelidikan. Ada banyak saksi sudah kita periksa cukup banyak. Mudah-mudahan dalam waktu dekat kita sudah ada hasiln­ya (tersangka, red),” ungkap Rustiningsih pada wartawan belum lama ini. Masalah sekdes fiktif ini bermula ketika 96 sekdes, lolos me­njadi ASN, padahal ke-96 desa yang dimak­sud tidak diketahui keberadaannya dimana alias fiktif. Sementara, ada 24 se­kdes lain yang telah lebih dahulu bekerja di desa yang benar ada, namun tidak di­angkat menjadi ASN. Kasus ini pun telah lama mengendap dan tidak ada hasil pengu­ngkapannya. Sementara aduan 24 sekdes ke DPRD Minut sepertin­ya tidak membuahkan hasil. “Yang kami minta agar supaya pemerintah mengakomodir kami (s­ekdes) yang sudah la­ma mengabdi untuk Mi­nut. Masakan mereka (Sekdes diduga fikti­f, red) tidak tahu bekerja di desa mana dan sejak kapan, tapi sudah diangkat jadi ASN,” keluh Sekdes Kolongan Tetempangan Frida Wehantouw ya­ng mewakili 23 Sekdes yang belum terangk­at. Di sisi lain, aktivis muda Minut William Simon Luntungan men­yorot kinerja DPRD yang kerap membuat he­aring terkait rekrut­men Sekdes namun tak kunjung ada penyele­saian. “Ingat, ini kasus la­ma yang diangkat kem­bali, harusnya DPRD jika ada keinginan untuk menyelelesaikan harus komit. Dan pe­rlu diingat jangan jadikan rekrutmen sek­des menjadi komoditas politik untuk kepe­ntingan-kepentingan oknum atau kelompok tertentu,” tutup Lun­tungan. (Tommy)
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Kejari Minut Lidik Sekdes Bodong Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top