• Berita Terbaru

    June 16, 2020

    elnusanews/com , June 16, 2020

    Cegah Corona, PDIP Bitung Gelar Rapid Test

    BITUNG, Elnusanews - DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kota Bitung menggelar rapid test Virus Corona untuk seluruh jajaran pengurus partai dan warga.

    Kegiatan tersebut berlangsung di kantor Sekertariat DPC di Kelurahan Manembo-nembo Tengah, Kecamatan Matuari, Selasa (16/6/2020).

    Ketua DPC Partai PDIP Kota Bitung Ir. Maurits Mantiri mengatakan rapid tes merupakan bentuk kepedulian untuk mencegah penyebaran penularan Virus Corona.

    "75 peserta ikut rapid test" kata Mantiri.

    Lanjutnya, pelaksanan rapid test menerapkan protokol kesehatan ketat yakni, dengan sosial distancing untuk menghindari kerumunan, mengunakan masker dan petugas kesehatan menggunakan alat pelindung diri (APD) lengkap.

    Disamping itu, disediakan sarana cuci tangan memakai sabun, hand sanitizer dan peserta diukur suhu tubunya sebelum menjalani rapid test

    "Soal penyembuhan bukan kami, tetapi kalau soal memotong mata rantai penyebaran Virus Corona menjadi tugas kami,"kata Mantiri yang merupakan Wakil Wali Kota Bitung.

    Lebih jauh ia mengatakan sudah menjadi tugas semua pihak, termasuk PDIP melakukan upaya pemotongan mata rantai penyebaran virus corona. "Intinya membantu pemerintah setempat mencegah penyebaran penularan Covid-19,"tandasnya.

    Hadir dalam kegiatan tersebut, Sekertaris PDIP Aldo Ratungalo, sekaligus Ketua DPRD Kota Bitung anggota DPRD Geraldy Mantiri, Vivi Ganap, Meidy Tuwo, Michael Walewangko, Benno Mamentu dan Habriyanto Ahmad serta istri tercinta Ketua DPC Partai PDIP Bitung yakni Ny Rita Tangkudung. (Rego)
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Cegah Corona, PDIP Bitung Gelar Rapid Test Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top