• Berita Terbaru

    May 30, 2022

    elnusanews/com , May 30, 2022

    Hebat! Terobosan OD-SK, Museum Daerah Sulut Terakreditasi dari Tipe C ke Tipe B



    SULUT,Elnusanews - Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara melalui Dinas Kebudayaan baru saja memperoleh akreditasi Museum dari tipe C naik ke tipe B sesuai tertera pada Surat Dirjen Kebudayaan Kemendikbud Ristek Nomor : 4056/F1/PR.04.01/2022. Proses ini dilalui sesuai SOP yang berlaku mulai dari pengadaan koleksi, registrasi, inventarisasi, dokumentasi database, katalogisasi, perawatan, pengamanan, penyimpanan, penelitian dan pengkajian, preparasi dan penyajian, serta pameran koleksi baik pameran tetap maupun temporer.

    Hal ini dikatakan oleh Kepala Dinas Kebudayaan Daerah Provinsi Sulut Jani Lukas, Senin (30/5/2022).

    Lanjutnya, Museum Sulut sementara mempersiapkan sertifikasi untuk tenaga kurator, registrar dan konservator serta meningkatkan strategi promosi secara lebih efektif dengan memanfaatkan teknologi informasi.

    "Naiknya status akreditasi dari tipe C ke Tipe B, Museum Daerah Provinsi Sulawesi Utara melangkah setahap dalam capaian pemajuan kebudayaan sambil terus melakukan pembenahan dan revitalisasi
    yang diperlukan untuk pembangunan dan peremajaan museum di masa mendatang," tutup Jani Lukas.

    (roker/*)

    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Hebat! Terobosan OD-SK, Museum Daerah Sulut Terakreditasi dari Tipe C ke Tipe B Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top