• Berita Terbaru

    September 25, 2019

    elnusanews/com , September 25, 2019

    Tiga Pimpinan Dewan Minahasa Dilantik



    MINAHASA, Elnusanews - 3 (Tiga) pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Definitif Kabupaten Minahasa dilantik. Pelantikan dilakukan oleh Ketua Pengadilan Negeri (PN)Tondano Iko Sudjatmiko SH, bertempat di Ruang Sidang Kantor DPRD Minahasa, Selasa 24/9/2019.

    Meraka bertiga masing-masing Ketua Glady P E Kandouw, Wakil Ketua  Okstesi P K Runtu SH MSi dan Jemmy Rudy Kalangi dilantik pada rapat paripurna DPRD Kabupaten Minahasa dalam rangka pengucapan sumpah/janji pimpinan DPRD Kab. Minahasa masa bakti jabatan Tahun 2019-2024.

    Pelantikan ketiga pimpinan DPRD ini disaksikan oleh Bupati Minahasa Ir Royke O Roring MSi, Wakil Bupati Minahasa Robby Dondokambey SSi MM, Kapolres Minahasa Denny Situmorang SIK, Dandim 1302 Kapten Inf Macem Mentang, Kejaksaan Negeri Minahasa diwakili oleh Debby Kenapa SH MH, Anggota DPRD Prov Careig Runtu, Sekretaris Daerah Kabupaten Minahasa Frits Muntu S.Sos dan Jajaran Pemerintah Kabupaten Minahasa, serta para anggota DPRD.

    Dikesempatan itu pemerintah Kabupaten dalam hal ini Bupati Minahasa dalam sambutanya mengatakan, melalui peresmian pengangkatan ketua DPRD masa bakti 2019-2024 maka diharapakan sinergitas, kebersamaan dan kerjasama yang baik antara pihak eksekutif dan kegislatif akan menjadi modal kita bersama dalam menghasilkan berbagai kebijakan guna memenuhi tuntutan dan harapan masyarakat Minahasa.

    "Banyak harapan yang digantung masyarakat kepada pimpinan dan anggota dewan yang terhormat untuk di perjuangkan gue kesejahteraan masyarakat Minahasa serta demi kemajuan daerah." ujat Bupati Roring semberi mengucapkan selamat kepada pimpinan dewan Kabupaten Minahasa yang baru dilantik.

    "Selamat dan sukses kepada atas dilanyikanya pimpinan DPRD yang baru." pungkasnya.


    (Jonly Bam'z)
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Tiga Pimpinan Dewan Minahasa Dilantik Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top