• Berita Terbaru

    October 30, 2018

    elnusanews/com October 30, 2018

    27 Rumah di Desa Treman Diterjang Puting Beliung

    MINIT, Elnusanews-- Rumah dari 27 Kepala Keluarga (KK) yang berada di Desa Treman, Kecamatan Kauditan, diterjang angin puting beliung,
    Pantauan media ini banyak rumah warga yang rusak. Beruntung dari peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa.
    Kepada elnusanews.com Camat Kauditan Martho Rasubala S.Sos menuturkan jika sebelumnya hanya 26 KK yang teridentifikasi rumahnya rusak namun hingga malam kemarin tertambah lagi satu KK sehingga menjadi 27 KK yang rumahnya rusak diterjang angin puting beliung.

    "Kami telah turun lokasi hingga saat ini sudah 27 KK yang mengalami musibah terjangan angin puting beliung di Desa Treman. Untuk selanjutnya dari Kecamatan akan berkordinasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Minut Dan Dinas Sosial PMD terkait bencana ini untuk segera melaporkannya kepada Bupati," beber Rasubala.

    Lanjut, Camat berpesan kepada masyarakat Desa Trema agar tetap waspada dan tanggap terhadap bencana seperti ini. "Masyarakat harus tetap waspada karena bisa saja angin puting beliung kembali menerjang. Tetap waspada, jangan panik, dan aegera menyelamatkan diri ke lokasi yang aman, " pesan Rasubala. (Tommy)
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: 27 Rumah di Desa Treman Diterjang Puting Beliung Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top