• Berita Terbaru

    February 26, 2018

    elnusanews/com February 26, 2018

    Ditantang Maksimalkan Pembangunan dan Pelayanan Masyarakat, ini Kata Suriansyah

          Foto: Suriansyah Korompot.
    BOLMUT,Elnusanews – Ketua Pengurus Besar Kerukunan Pelajar Mahasiswa Indonesia Bolaang Mongondow Utara (PB KPMIBU) Arlan Tinamonga berharap agar kinerja Plt Bupati Suriansyah Korompot dalam mengisi posisi yang sedang ditinggalkan Depri Pontoh untuk cuti kampanye menghadapi Pemilukada Bolmut 2018 dapat dijalankan dengan maksimal. Hal ini seperti yang disampaikan Arlan ketika dihubungi awak Elnusanews.com pada Senin (26/02/2018) pagi tadi.

    “Memasuki pertengahan Triwulan pertama tahun 2018 ini, kami berharap agar kinerja pemerintah dibawah kepemimpinan Plt Bupati Suriansyah Korompot agar berjalan dengan maksimal. Serapan anggaran harus dimaksimalkan agar program-program yang sudah dirancang oleh pemerintah dapat terlaksana dengan baik,” ujar Arlan Tinamonga.

    Selain itu, Arlan juga berharap agar Plt Bupati tidak terjebak pada Politik menghadapi suasana Pemilukada yang akan dilaksanakan di Bolaang Mongondow Utara dalam waktu dekat ini. “Selain itu, Kami berharap agar Plt Bupati Suriansyah Korompot agar tidak terjebak pada isu-isu politik yang memang lagi hangat menghadapi Pemilukada 2018 ini sehingga program pembangunan di Bolmutserta pelayanan kepada masyarakat tetap menjadi prioritas pekerjaan pemerintah daerah,” harapnya.

    Ditemui terpisah, Suriansyah korompot mengatakan bahwa dirinya telah mengumpulkan pimpinan SKPD untuk memaksimalkan penyerapan anggaran 2018 ini. “Setelah dikukuhkan sebagai plt Bupati Bolmut, Saya telah mengumpulkan pimpinan SKPD dan Saya juga telah menghimbau agar penyerapan anggaran dimaksimalkan.  Bagaimanapun juga, program pembangunan adalah prioritas utama,” terangnya.

    (AK)
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Ditantang Maksimalkan Pembangunan dan Pelayanan Masyarakat, ini Kata Suriansyah Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top