• Berita Terbaru

    June 15, 2023

    elnusanews/com , June 15, 2023

    Ini Alasan Caroll Senduk Dianugerahi Tanda Kehormatan Satyalancana Wira Karya dari Presiden Jokowi


    TOMOHON,Elnusanews - Walikota Tomohon Caroll Senduk, menerima tanda kehormatan Satyalancana Wira Karya dari Presiden Republik Indonesia Joko Widodo, atas keberhasilan dalam mendukung program pembangunan pertanian.

    Penganugerahan tanda kehormatan tersebut, disematkan oleh Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo atas nama Presiden, dalam rangkaian acara pembukaan kegiatan Pekan Nasional (PENAS) Petani Nelayan XVI Tahun 2023 di Lapangan Udara Sutan Sjahrir, Kota Padang, Sumatera Barat, Sabtu, 10 Juni 2023. 

    Satyalencana Wira Karya adalah tanda kehormatan yang diberikan Pemerintah Republik Indonesia kepada para warganya yang telah memberikan darma bakti besar kepada negara dan bangsa sehingga dapat menjadi teladan bagi orang lain.

    Penghargaan ini diberikan terkait hasil yang dicapai oleh Kota Tomohon melalui sistem pengembangan tanaman organik dengan pusat pengelolaan sampah organik terpadu (PPSOT) dan stasiun jalan Michi No Eki sebagai pusat pemasaran, perdagangan dan pariwisata hasil pertanian organik serta menetapkan lembaga tani dan produk tani yang telah bersertifikat sehingga dapat menciptakan lingkungan yang sehat dan meningkatkan pendapatan petani.

    Keberhasilan dalam mendukung program pembangunan pertanian tersebut, tidak terlepas dari keberhasilan Walikota Tomohon Caroll Senduk yang didukung penuh oleh TP-PKK Kota Tomohon dalam mengambil kebijakan terkait pembangunan SDM pertanian.

    Atas raihan penghargaan tersebut, Walikota Caroll Senduk menyampaikan rasa syukurnya.

    Dijelaskannya, dalam memimpin Kota Tomohon pembangunan di sektor pertanian memang menjadi fokus yang terus dilakukan dengan harapan bisa mengangkat kesejahteraan masyarakat Kota Tomohon.

    "Puji Syukur kepada Tuhan, penghargaan ini merupakan hasil dari usaha kita bersama di semua lini untuk  memajukan pertanian di Kota Tomohon. Ini akan jadi motivasi baru agar ke depan kami lebih semangat dan kuat dalam memajukan kesejahteraan petani yang ada di Kota Tomohon," tandas Caroll Senduk yang juga selaku Ketua DPC PDIP Kota Tomohon itu.

    (roker)


    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Ini Alasan Caroll Senduk Dianugerahi Tanda Kehormatan Satyalancana Wira Karya dari Presiden Jokowi Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top