• Berita Terbaru

    November 22, 2016

    Elnusanews November 22, 2016

    Wahhhhh... VAP Tegaskan Kadispora Prioritaskan Guru Honor Di APBD 2017

    MINUT,Elnusanews -- Persoalan beban kerja dan penderitaan bathin yang tidak seimbang dengan penerimaan gaji yang dialami tenaga guru honor di Kabupaten Minahasa Utara, akhirnya akan segera berakhir dengan indah. 

    Pasalnya, di tahun 2017 nanti, Bupati Minut Vonnie Aneke Panambunan telah menegaskan akan memberikan prioritas bagi para guru honor. Bupati sempat terkesima saat mengetahui alangkah mirisnya dan ia mengakui upah yang diterima bersumber dari dana BOS sebesar Rp 300 ribu sangat tidak sesuai.

    "Astaga, apa benar demikian, Guru honor harus dapat perhatian. Dan harus diberikan upah yang sesuai. Kasihan mereka yang sudah memberi diri tapi dibayar sangat minim," kata orang nomor satu di Minut kepada sejumlah awak media selasa (22/11/2016).

    Bupati juga mewanti-wanti Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Kadispora) untuk memperhatikan penyampaiannya yaitu keuangan terhadap para guru ditata dalam penganggaran. Bupati bahkan menkritisi kinerja honor alias Tenaga Harian Lepas (THL) kontrak yang ada di Pemkab Minut yang tidak bekerja dengan tanggung jawab.

    "Kaluar honor THL tidak betul, lebih baik kasih orang yang kerja betul! Dan kalau honor THL yang tidak suka masuk kalau perlu diputuskan saja kontraknya," tegas Panambunan.

    Bupati wanita pertama yang untuk kedua kalinya dipilih rakyat Minut itu lebih memilih lebih baik membiayai guru honor yang sudah bekerja keras, daripada menggaji sejumlah THL yang ada di SKPD namun tidak becus.

    “Kepala Dinas Pendidikan, cari solusi terbaik bagi para guru agar mereka bisa merasakan arti dari kebahagiaan sambil memanusiakan generasi penerus Tanah Tonsea ini,” tutup Bupati cantik Vonnie Aneke Panambunan.(Tommy)
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Wahhhhh... VAP Tegaskan Kadispora Prioritaskan Guru Honor Di APBD 2017 Rating: 5 Reviewed By: Elnusanews
    Scroll to Top