• Berita Terbaru

    September 21, 2015

    elnusanews/com , September 21, 2015

    2.000 Personil TNI Melakukan Simulasi Di Kota Tomohon

    TOMOHON, Elnusanews- Simulasi penanggulangan bencana letusan gunung lokon yang akan dilaksanakan oleh Badan penanggulangan bencana daerah bekerjasama dengan TNI, terus dimatangkan. Senin 21/9 digelar gladi bersih di Stadion Parasamya Walian, yang dihadiri langsung oleh Panglima Kodam VII/Wirabuana Mayjen TNI Bachtiar SIP MAP. Disela gladi Bachtiar mengatakan simulasi penanggulangan bencana letusan gunung berapi sangatlah penting, hal ini dalam rangka meminimalisir hal-hal yang tidak diinginkan ketika terjadi bencana, “Dipilihnya Kota Tomohon dalam simulasi ini karena Kota ini memiliki gunung berapi yang berpotensi erupsi, sehingga sebagai bagian tugas dari TNI, Mabes TNI memprogramkan dalam bentuk simulasi penanggulangan bencana letusan gunung di Kota Tomohon, katanya lagi. “Dalam simulasi yang akan digelar besok, pihaknya akan melibatkan hampir 2000 personil TNI, ungkap Bachtiar. Diketahui puncak pelaksanaan simulasi akan dilaksanakan 22/9.

    Sementara itu Sekretaris Kota Tomohon DR Drs Arnold Poli SH MAP, mengimbau kepada seluruh masyarakat yang ada di radius dekat dengan lokon untuk lebih waspada, “saat ini kondisi gunung lokon berada pada level tiga atau siaga, untuk itu warga yang beraktivitas di wilayah gunung lokon agar lebih berhati-hati, dan waspada, hal ini untuk mengantisipasi ketika ada bencana letusan gunung lokon, ungkap Poli.

    Hadir dalam kegiatan tersebut para unsur Dirlat Mabes TNI, unsur BPBD Kota Tomohon, Korem, Dandim 1302 Minahasa, serta unsur Koramil Tomohon, dan jajaran SKPD Pemkot Tomohon. (Rocky)
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: 2.000 Personil TNI Melakukan Simulasi Di Kota Tomohon Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top