• Berita Terbaru

    September 29, 2015

    elnusanews/com , September 29, 2015

    Bupati JWS Bagikan Kartu Indonesia Sehat Di Minahasa

    Minahasa Elnusanews - Bupati Minahasa Drs Jantje Wowiling Sajow MSi menyerahkan Kartu Indonesia Sehat (KIS) kepada para warga masyarakat Kabupaten Minahasa di Kelurahan Tataaran II Kecamatan Tondano Selatan pada Selasa 29/9 bertempat di Gedung Serba Guna Wayata Lantai III, Tataaran. Acara yang turut dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Minahasa Jeffry Robby Korengkeng SH MSi, Asisten I Setdakab Minahasa Dr Denny Mangala MSi, Camat Tondano Selatan Robert Ratulangi SPd, Lurah Tataaran II Maura Rengkuan dan Kepala BPJS Minahasa Ratna Luas serta masyarakat Tataaran II ini, ditandai dengan penyerahan Kartu secara simbolis kepada perwakilan masyarakat yang hadir. Dalam sambutannya Bupati JWS mengatakan bahwa pemberian Kartu KIS merupakan tindak lanjut dari program Pemerintah Pusat dibawah kepemimpinan Presiden Jokowi dan mengharapkan agar Kartu KIS ini dapat bermanfaat dan membantu masyarakat dalam peningkatan kesejahteraan. "Kiranya kartu ini digunakan tepat sasaran dan benar-benar dapat dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat," ungkap Bupati.Ditambahkan Bupati agar Pemerintah Kecamatan setempat dan petugas BPJS dapat mendata kembali warga yang ada dan yang layak menerima kartu KIS ini."Camat dan Kepala BPJS harus mendata lagi warga yang layak, agar supaya jangan ada masyarakat yang salah di data," harap Bupati. Sementara Camat Tondano Selatan Robert Ratulangi mengatakan bahwa untuk Kecamatan Tondano Selatan terdaftar sebanyak 830 peserta penerima KIS, yang terbagi di tiga Kelurahan yakni Tataaran Patar, Tataaran I dan Tataaran II.(Jeffry)
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Bupati JWS Bagikan Kartu Indonesia Sehat Di Minahasa Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top