• Berita Terbaru

    September 07, 2022

    elnusanews/com , September 07, 2022

    Tahapan Seleksi PNNS 2022 Bergulir, 4 Daerah Tak Kirim Utusan



    SULUT,Elnusanews - Tahapan seleksi Pemilihan Nyong dan Noni Sulawesi Utara (Sulut) 2022 dimulai. Sesuai agenda, karantina dan final akan dilaksanakan 12-18 September.


    Tahun ini, penyelenggaraan PNNS masih dalam masa pandemi sehingga, panitia masih tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat. 


    Walau demikian diharapkan bahwa proses pemilihan nanti tetap berjalan baik dan menghasilkan nyong dan noni Sulut yang benar-benar berkualitas dan menjadi barometer orang muda Sulawesi Utara. 


    Karenanya, Ketua Ikatan Nyong Noni Sulut (INNS) dr Kartika Devi Tanos mengungkapkan kekecewaan kepada sejumlah daerah yang tidak mengirim utusan. Beberapa daerah, Kabupaten Talaud, Minahasa Selatan, Bolaang Mongondouw Selatan, serta Kota Kotamobagu.


    Menurut dr Devi yang juga Sektetaris TP-PKK Sulut, selain agenda tahunan dan memperingati HUT Provinsi Sulut, PNNS juga menjadi ajang peningkatan SDM pemuda-pemudi di bumi nyiur melambai.


    "PNNS merupakan ajang untuk meningkatkan sumber daya manusia bagi para pemuda dan pemudi di Sulut. Untuk itu, kami harapkan pemilihan ini akan menghasilkan yang terbaik. Bukan saja membantu pariwisata tetapi juga menjadi panutan bagi generasi muda," tuturnya.


    dr Devi menyebut, banyak alumni dari Nyong-Noni Sulut yang banyak berprestasi sampai di tingkat nasional. 


    "Sekaligus sebagai produk image pemuda pemudi Sulut. Jadi ebih ke positif nya saja. Bukan menilai secara seremonialnya sekedar pemilihan, tapi yang utama kita tingkatkan sumber daya manusia-nya," pungkasnya.


    Sementara itu, Ketua Panitia PNNS 2022 John Lumopa mengatakan tahapan pemilihan diawali dengan Pra Karantina 7-8 September, secara virtual. Sementara karantina dan final akan diadakan di Mercure Resort Tateli Minahasa, 12-18 September 2022.


    "Untuk teman-teman panitia yang sudah ditunjuk sesuai SK Gubernur diharapakn dapat bekerja bersama mengemban tugas ini dengan penuh tanggung jawab. Dibutuhkan pemberian diri, waktu, tenaga dan pemikiran-pemikiran postif demi suksesnya PNNS 2022 ini," ungkap dr John.


    Kepada para calon Nyong & Noni Sulut 2022, dr John mengingatkan untuk benar-benar mempersiapkan diri dalam berbagai aspek. 


    "Terutama menjaga stamina dan kesehatan supaya bisa tampil prima selama karantina sampai final dan menjadi kebanggaan daerahnya masing-masing bahkan menjadi kebanggaan Sulut," tandasnya.


    (roker/*)

    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Tahapan Seleksi PNNS 2022 Bergulir, 4 Daerah Tak Kirim Utusan Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top