• Berita Terbaru

    October 24, 2015

    elnusanews/com , October 24, 2015

    Hukum Tua Se-Minahasa Ikut Pembinaan Kebijakan Pemerintah JWS

    Kades Jangan Salah Gunakan ADD/DD

    Minahasa Elnusanews- Ratusan Kepala Desa (Hukum tua) dan perangkat desa se Minahasa berkumpul di Pusat Kegiatan (Pusgiat) Tondano, Jumat (23/10) untuk mengikuti pembinaan dan pengawasan kebijakan pemerintah di lingkungan pemerintah kabupaten minahasa tahun 2015, yang diselenggarakan oleh Inpektorat Minahasa. Nampak hadir dalam kegiatan tersebut, Bupati Minahasa Jantje Sajow yang sekaligus menutup kegiatan yang sudah berjalan beberapa hari. Selain itu ada juga, Asisten I Denny Mangala, Inspektorat, dan seluruh hukum tua dan perangkat desa. Dalam sambutannya, Bupati meminta kepada para hukum tua dan perangkat desa untuk membantu masyarakat, termasuk dalam uruaan administrasi."Jangan mempersulit masyarakat, kalau bisa dibuat gampang, kenapa harus dipersulit," ujarnya. Ia berharap juga, agar pemerintah desa menggunakan Dana Desa dan Alokasi Dana Desa (ADD) untuk sepenuhnya kepentingan masyarakat."Jangan cari keuntungan, dan jangan karang-karang," ucapnya. Sebab menurutnya, ketika dipercayakan harus berbuat yang terbaik untuk masyarakat."Kalau buat yang terbaik, pasti namamu akan dikenang," jelas dia. Dirinya juga meminta, agar pemerintah desa mampu kendalikam diri, agar tidak salah menggunakan keuangan yang masuk ke desa.(Jeffry)
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Hukum Tua Se-Minahasa Ikut Pembinaan Kebijakan Pemerintah JWS Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top