• Berita Terbaru

    November 21, 2017

    elnusanews/com , November 21, 2017

    Ini Aktor Dibalik Kesuksesan Kejuaraan Karate Minut Open 2017

    MINUT, Elnusanews -- Kejuaraan karate Minahasa Utara (Minut) open tahun 2017 yang dimotori Federasi Olahraga Karate Indonesia (Forki) Minut telah selesai dan sukses. Iven akbar yang melibatkan atlit karateka berkelas nasional ini, tak lepas dari peran aktif ketua Forki sekaligus ketua panitia Lucky Kiolol, Inria Kaseger dan Fauzhan Fadhillah.

    Ketua Forki Minut, Lucky Kiolol mengaku bangga telah menyelesaikan turnamen karate Minut open dengan baik dan sportif. Turnamen ini rencananya akan dijadikan agenda rutin Forki Minut guna menumbuhkan minat dan bakat generasi muda terhadap olahraga karate ini. Disamping itu, dengan adanya turnamen ini, olahraga karate di Minut yang sempat mati suri, kini kembali bergelora.

    “Kesuksesan turnamen ini tak lepas dari peran serta panitia dan pemerintah kabupaten melalui ibu bupati Vonnie Anneke Panambunan yang sangat mendukung penyelenggaraan turnamen ini. Saya berharap dengana danya peran pemerintah seperti ini, olahraga karate di Minut akan lebih maju dan berkembang serta bisa menghasilkan atlit-atlit berbakat yang bisa mengharumkan nama daerah di tingkat nasional.”kata Lucky Kiolol yang juga sebagai anggota DPRD Minut. Selasa (21/11/2017).

    Selaku ketua Forki sekaligus ketua panitian penyelenggara, Kiolol menyampaikan terimaksih kepada seluruh panitia, ketua dewan guru Inkado, dewan wasit serta semua pihak yang telah menyukseskan turnamen tersebut.”Saya minta maaf jika selama turnamen berlangsung terdapat kesalahan, kehilafan ataupun perkataan yang kurang berkenan. Dengan penuh kerendahan hati saya memohon maaf.”tuturnya.

    Senada dikatakan sekretaris Forki Minut Inria Kaseger. Turnamen seperti ini menurutnya sangat positif dan akan dilaksanakan secara berkelanjutan agar olahraga karate bisa menjadi salah satu cabang olahraga andalan Minut ditingkat provinsi maupun nasional. Apalagi saat ini ketua Forki sangat peduli dan selalu memberikan apreseasi berupa uang bonus kepada atlit berprestasi, ini menunjukan olahraga karate di Minut mulai bangkit.

    “Saya sangat optimis olahraga karate akan bangkit dan menjadi salah satu cabang olahraga andalan Minut. Sikap peduli dan besarnya perhatian ketua Forki terhadap atlit berprestasi diharapkan bisa menjadi penyemangat dan motivasi para atlit untuk memberikan yang terbaik untuk daerah sehingga kedepan, tidak ada lagi atlit Minut yang membela daerah lain dalam iven tingkat daerah maupun nasional.”lugasnya.

    Sementara sekretaris panitia turnamen karate Minut open 2017, Fauzan Fadillah menuturkan, suksesnya turnamen karate ini tak lepas dari dukungan dan kerjasama seluruh perguruan karate di Sulut dan Sulawesi Tengah yang telah mengirimkan atlit-atlit terbaik untuk mengikuti iven tersebut. Jumlah keikut sertaan atlit dalam suatu turnamen sangat menentukan sukses tidaknya suatu pertandingan.

    “Kami sangat berbangga karena turnamen yang dilaksanakan ini melibatkan 47 kontingen dari Sulut dan bahkan Sulawesi Tengah. Kami berharap, iven yang sama ditahun mendatang akan berlangsung lebih meriah dan bisa menghadirkan peserta yang lebih banyak sehingga iven tahunan ini akan lebih meriah dan berkelas.”papar Fauzan. (Tommy)
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Ini Aktor Dibalik Kesuksesan Kejuaraan Karate Minut Open 2017 Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top