• Berita Terbaru

    February 20, 2018

    elnusanews/com , February 20, 2018

    Pembangunan Fisik Mendominasi Musrenbang Kecamatan Malalayang

    Manado, Elnusanews - Dalam Perencanaan Pembangunan tahun 2019 dilakukan berdasarkan hasil Musyawarah Perencanan dan Pembangunan (Musrenbang) tahun 2018 dari tingkat lingkungan, Kelurahan, Kecamatan dan Kota/Kabupaten, seperti yang dilakukan oleh Kecamatan Malalayang Selasa (20/02/2018) di Kantor Kecamatan Malalayang.

    Menurut Camat Malalayang Deysie Kalalo menegaskan, Puluhan usulan yang didapat dalam pelaksanaan Musrenbang tahun 2018 ini.

    "Usulan Pembangunan fisik mendominasi dalam Musrenbang kali ini. Ada 28 usulan yang sudah diputuskan dan usulan ini akan dibawah dalam Musrenbang Kota"jelas Kalalo.

    Ia mengakui, ada usulan baru yakni non fisik.

    "Ada Usulan program baru non fisik yang diusulkan, tetapi sejauh ini kebanyakan usulan Pembangunan fisik seperti, perbaikan saluran air, lampu jalan, pengerukan sungai, perbaikan jalan dan pengadaan sekolah "imbuhnya.

    "Kecamatan Malalayang sendiri sudah menetapkan Delegasi Kecamatan sebanyak 5 orang, untuk mengawal usulan-usulan permasalahan yang merupakan kegiatan Kecamatan" tambah Kalalo sebelumnya menjabat Camat Tikala.
    (moris).
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Pembangunan Fisik Mendominasi Musrenbang Kecamatan Malalayang Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top