• Berita Terbaru

    January 31, 2019

    Elnusanews January 31, 2019

    Netty A Pantow Ingatkan Masyarakat Pentingnya Kesadaran Dalam Berlalu Lintas



    DEPROV,Elnusanews -- Kencederungan masyarakat dalam berlalu lintas akhir-akhir ini sering diabaikan. Terlebih khusus kepada kaum generasi muda atau anak sekolah yang sering menggunakan motor berboncengan tiga yang sering ugal-ugalan dalam jalan raya. Tentunya ini sangat berbahaya bagi para pengguna motor itu sendiri dan juga para pengguna jalan lainnya. 

    Hal ini disampaikan personil Komisi I DPRD Provinsi Sulawesi Utara (SULUT) Netty Agnes Pantow (NAP), saat diwawancarai oleh wartawan, di ruang kerjanya, Kamis (31/01/19) siang.

    "Kan kita tahu bersama angka kematian yang disebabkan karena kecelakaan bermotor cukup tinggi saat ini. Oleh karena itu saya mengajak bagi para pengguna jalan raya, terlebih para generasi muda terlebih khusus para remaja yang cara berfikirnya masih labil untuk menggunakan jalan raya sebaik mungkin dalam menjaga keselamatan diri sendiri dan juga keselamatan para pengendara lain, Karena kasihan kan kelalaian kita orang lain yang menjadi korban," jelasnya.

    Politisi Partai Demokrat ini juga mengungkapkan, hal ini menjadi tugas kita untuk menjaga mereka agar bagaimana sadar dalam menggunakan jalan raya dan sadar dalam menggunakan kendaraan bermotor.

    "Coba kita lihat, seringkali banyak anak-anak bahkan ada yang masih dibawah umur menggunakan sepeda motor dengan kencang sambil berboncegan tiga menggunakan seragam sekolah," ungkapnya.

    Dirinya juga mengatakan bahwa kesadaran dari masyarakat sangat penting dalam berlalu lintas, demi keselamatan pengguna jalan itu sendiri.

    "Tentu tidak disetiap tempat ada polisi yang menjaga, tapi bagaimana kesadaran dari masyarakat itu sendiri menjadi penting untuk keselamatan bersama dalam menggunakan jalan raya," tandasnya. (RaKa)
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Netty A Pantow Ingatkan Masyarakat Pentingnya Kesadaran Dalam Berlalu Lintas Rating: 5 Reviewed By: Elnusanews
    Scroll to Top