• Berita Terbaru

    August 31, 2016

    elnusanews/com , August 31, 2016

    5 September Calon Sekprov Ikut Tes Wawancara

    Ellen Kumaat
    SULUT,Elnusanews - lima (5) orang calon Sekprov Sulut dijadwalkan akan mengikuti tes wawancara dengan tim panitia seleksi (pansel) Sekprov.

    Demikian dikatakan oleh salah satu anggota Pansel, Elen Kumaat, yang juga sebagai Rektor Unsrat Manado kepada sejumlah wartawan, usai menghadiri Dies Natalis Fakultas Peternakan ke 53, Rabu (31/8/2016).

    Kata Kumaat, kelima calon Sekprov tersebut pada tanggal 5 september mendatang akan mengikuti tes berupa uji wawancara dengan anggota Pansel. Ditanyai apakah akan langsung di umumkan tiga (3) nama untuk Lanjut ke tes selanjutnya, Kumaat mengatakan itu menjadi kewenangan dari ketua Pansel yakni Setjen Kemendagri, Kumaat pun enggan mengatakan materi apasaja yang akan diujikan pada wawancara nanti.

    Sebelumnya Gubernur Olly Dondokambey kepada sejumlah wartawan baru - baru ini mengatakan dimana usai tes wawancara sebagai mana jadwal dari Pansel, akan keluar tiga nama, dan tiga nama nantinya akan direkomendasikan ke presiden dan selanjutya akan keluar SK pemberhentian Sekprov Siswa Rahmat Mokodongan dan SK pengangkatan Sekprov Definitif.

    Olly menegaskan akhir september jika tidak ada aral melintang sudah mempunyai Sekprov baru, yang artinya tidak ada Plt Sekprov.

    Diketahui sejumlah calon sekprov yang di temui, mengatakan sudah, dan sangat siap untuk mengikuti tes wawancara.

    (ROKER)
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: 5 September Calon Sekprov Ikut Tes Wawancara Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top