• Berita Terbaru

    June 08, 2018

    elnusanews/com , June 08, 2018

    Tim Rajawali Manado Utara Gelar Bukber Bersama Warga Lingkungan IV Kelurahan Mahawu

    Manado, Elnusanews -Tim Rajawali Manado Utara menggelar acara buka puasa (Bukber) bersama Warga Kelurahan Mahawu Lingkungan IV, pada Jumat (8/6/2018) di Kelurahan Mahawu Kecamatan Tuminting.
    Kegiatan ini dihadiri oleh langsung ketua harian tim Rajawali Kota Manado Tommy Sumelung bersama Sekretaris PAC Tuminting Partai Demokrat Zulkifly Dukalang, Para Toko Agama, Para Imam dan warga Kelurahan Mahawu Kecamatan Tuminting.
    Menurut Ketua Harian Tim Rajawali  Tommy Sumelung mengatakan, Kami tim Rajawali menggelar kegiatan Bukber ini dalam rangka bersilaturahmi bersama Warga.

    "Kegiatan ini kami lakukan dalam rangka menjaga hubungan antara sesama umat beragama khususnya saat ini umat Muslim sementara menjalankan Ibadah Puasa, sekaligus bersilaturahmi dengan warga disini, karena silaturahmi sangat penting, sebab dalam kehidupan keseharian setiap orang selalu membutuhkan orang lain dan tidak bisa hidup sendiri. Lewat kegiatan ini juga tentu bisa menumbuhkan rasa saling peduli, saling mengenal serta saling memahami kondisi kehidupan masyarakat, paling utama mengajarkan saling berbagi" ucap Sumelung.
    Ia mengatakan, selain bersilaturami kami bersama-sama melakukan penjabaran tentang program Walikota dan Wakil Walikota Manado GSVL-MOR.

    "Dalam kesempatan itu kami juga bersama-sama melakukan penjabaran tentang program GSVL-MOR, dalam rangka menjaga kebersamaan bahwa Kota Manado Daerah Pluralisme, hidup bersama saling menerima keberagaman, hidup secara toleran pada tatanan masyarakat yang berbeda suku, agama hingga pandangan hidup kebebasan beragama karena torang samua basudara" ujar Sumelung.

    Kegiatan seperti ini akan berlanjut pada Kelurahan-Kelurahan yang lain tambah Sumelung.
    (moris).
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Tim Rajawali Manado Utara Gelar Bukber Bersama Warga Lingkungan IV Kelurahan Mahawu Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top