• Berita Terbaru

    September 13, 2021

    elnusanews/com September 13, 2021

    Maurits Mantiri Menyambut Baik Pelaksaan Seleksi PPPK


    BITUNG, Elnusanews - Seleksi Guru Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) adalah solusi pembenahan tata kelola menyeluruh bagi guru sehingga kedepannya tidak kekurangan tenaga guru yang mengakibatkan menurunnya proses belajar mengajar.

    "Apalagi di Kota Bitung masih butuh tenaga pendidik," ucap Wali Kota Bitung, Maurits Mantiri saat meninjau sekaligus membuka Pelaksanaan Seleksi Kompetensi I Guru ASN-PPPK Tahun 2021, Senin (13/9/2021) di SMK Negeri 5 Bitung.

    Maurits juga menjelaskan, bahwa PPPK adalah warga negara Indonesia yang memenuhi syarat tertentu, yang diangkat berdasarkan perjanjian kerja untuk jangka waktu tertentu dalam rangka melaksanakan tugas pemerintahan.

    "Pemerintah Kota Bitung menyambut baik pelaksanaan seleksi ini, agar teman-teman guru yang masih berstatus honorer bisa lebih mendapatkan kesejahteraan," tandas Wali Kota.

    Terpisah, Kepala Dinas Pendidikan Kota Bitung Julius Ondang mengaku bahwa ujian PPP3 sangat diimpikan kalangan guru honorer agar mereka bisa mendapatkan upah yang layak dari Pemerintah Pusat.

    "Seleksi ini berlangsung hingga Jumat dengan penerapan 2 sesi yang akan dilakukan bergantian oleh peserta ujian PPPK," tukasnya.

    Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Cabang Minut-Bitung Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Utara Dra. Femmy Mamahit, Kepala Satuan Pol-PP Kota Bitung Forsman Dandel, Kepala BKPSDM-D Kota Bitung Steven Suluh, Camat Aertembaga Sumeldy Maalangga, Kepala Bidang GTK di Dinas Pendidikan Kota Bitung Alpion Takalawengan dan Kepala SMK Negeri 5 Bitung Maxi Rompas. (*)

    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Maurits Mantiri Menyambut Baik Pelaksaan Seleksi PPPK Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top