• Berita Terbaru

    June 08, 2016

    elnusanews/com June 08, 2016

    Lagi, BNN Gelar Tes Urine ASN Pemkot Bitung

    BITUNG,Elnusanews - Langkah cepat dan menindaklanjuti peredaran narkoba di kalangan ASN,  Badan Narkotika Nasional (BNN) Bitung, Rabu (8/6/2016) pagi tadi melakukan tes urine bagi aparatur sipil negara (ASN) jajaran Pemkot Bitung.

    Hal tersebut sesuai instruksi Walikota Bitung Maxmiliaan J Lomban dan Wakil walikota Bitung Ir. Maurits Mantiri dimana dalam pelaksanaannya dibawah pengawasan Plh.Sekertaris Daerah kota Bitung Malton Andalangi, terkait kasus yang menimpa salah satu ASN yang diduga terlibat dalam penyalahgunaan narkoba.

    " Untuk maksimalnya pemeriksaan ini, Tes urine dilakukan secara tiba-tiba tanpa ada pemberitahuan sebelumnya ," kata Andalangi.

    Lanjutnya lagi, untuk hari ini, pemeriksaan dilakukan di dua SKPD yakni, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Badan Pemeriksa Keuangan dan Barang Milik Daerah (BPK-BMD) kota Bitung.

    " Namun semua bakal diperiksa SKDP di jajaran Pemkot Bitung ," uajrnya.

    Usai melakukan pemeriksaan, Andalangi mengatakan, haslinya negatif dan tidak ditemukan adanya penggunaan narkoba baik dari 22 ASN BPBD dan 27 ASN dari BPK BMD kota Bitung.

    Sementara itu Kepala Badan Narkotika Nasional kota Bitung, dr.Tommy Sumampouw menjelaskan pemeriksaan dilakukan  menggunakan 5 parameter.

    " Kombinasi narkotika antara lain mengetahui penyalahgunaan sabu, ekstasi, ganja, morfin. Dan benzodiazepin, serta obat penenang lainnya ," pungkasnya.

    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Lagi, BNN Gelar Tes Urine ASN Pemkot Bitung Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top