• Berita Terbaru

    January 22, 2018

    elnusanews/com , January 22, 2018

    Minut Masih Banyak Memiliki Hutang Rastra

    MINUT, Elnusanews-- Ini merupakan kabar baik bagi warga kurang mampu yang ada di Minut. Pasalnya, pembagian beras sejahtera (Rastra) di tahun ini sudah digratiskan oleh pemerintah. "Jika tahun kemarin warga wajib membayar Rp1.600/kilogram, maka pada tahun ini sudah gratis," ujar Kepala Perum Bulog Sulut dan Gorontalo, Eko Pranoto dalam kegiatan peluncuran Bansos Rastra di pendopo Pemkab Minut, Senin (22/01/2018) siang tadi. Dikatakan Pranoto, di Minut sendiri mendapatkan pagu jatah Rastra setiap bulan sebanyak 148.270 kilogram dengan jumlah penerima 14.827 Keluarga Penerima Manfaat (KPM). "Untuk tahap pertama penyaluran di Minut dilakukan di wilayah Airmadidi," tambah Pranoto. Sementara itu, Bupati Minut Vonny A Panambunan dalam sambutannya menyambut baik adanya program pemerintah pusat karena bisa membantu masyarakat kurang mampu. Untuk itu dirinya meminta agar beras ini bisa digunakan sesuai peruntukkannya. "Bantuan pemerintah sangat baik karena gratis. Untuk itu saya minta jangan dijual," kata Panambunan. (Tommy)
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Minut Masih Banyak Memiliki Hutang Rastra Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top