• Berita Terbaru

    March 24, 2019

    elnusanews/com March 24, 2019

    Bupati James Sumendap Jadi Orang Tua Saksi Baptisan Timotius Natanael Mokat

     MITRA, Elnusanews - Bupati Minahasa Tenggara (Mitra) James Sumendap, SH bersama First Lady Ny Djein Leonora Rende, SE. Ak bersama Wakil Bupati Mitra Drs Jesaya O Legi dan istri Ny Erni Rondonuwu, S.Th mengikuti ibadah bersama Jemaat Kalvari Kali Wilayah Tombatu, Minggu 24/3/2019.

    Bukan Hanya datang untuk beribadah, Bupati Sumendap (JS) dan istri tercinta Djein Leonora Rende, SE. Ak (DLR) bersama Wabup Legi serta istri Pdt Erni Rondonuwu juga dipercayakan menjadi orang tua saksi baptisan dari anak Timotius Natanael Mokat, Keluarga Jackson Mokat - Poluan.

    Dalam sambutanya JS sapaan akrabnya mengatakan, hari ini patut kita syukuri khusus Kel.  Mokat - Poluan, dimana telah membawah anak yang terkasih Natanael untuk di baptis tepat pada hari pelayanan anak di Jemaat Kalvari Kali.

    Terkait pelayanan anak yang didalamnya adalah pembentukan karakter, Sumendap mengatakan keberadaan anak sampai pada keberhasilannya ditentukan oleh orang yang ada disekitarnya.

    "Kalau ada anak yang bermasalah jangan salahkan prilaku anak itu,yang disalahkan adalah orang tua dan lingkungan tempat ia bermain karena apa yang mereka lakukan dilihat dari sifat yang ditunjukan orang tua maupun orang-orang sekitarnya.awal dalam pembentukan karakter anak mulai dari rumah tangga keluarga terkecil dan menjadi tanggung jawab kita untuk mengembangkan talenta para anak, dan itu harus dipupuk serta dijaga. Pembentukannya dari kita," Kata Sumendap.

    Dikatakan pula, dalam kepemerintahannya, Kabupaten Minahasa Tenggara ( Mitra) merupakan Kabupaten pertama penyelenggara Kabupaten Layak Anak.

    "Kabupaten Mitra Adalah penerap pertama Kabupaten Layak anak, bahkanpun kita sudah menginggatkan kepada warga jika ada anak yang tidak bisa sekolah maka kita akan kawal orang tuannya dibawah kepihak berwajib,dikarenakan dianggap pembiaran," ujarnya sambil berharap Gereja akan berperan dalam pembentukan karakter anak.

    “Kalau Pemkab Mitra sudah ada Kabupaten Layak Anak, kita berharap gerejapun akan ada Program Gereja Layak Anak," Imbuhnya.

    Diakhir sambutan,Bupati JS Kembali mengigatkan jemaat untuk menopang jalannya pemilihan umum 17 april mendatang.

    Perlu diketahui, Pembaptisan kudus dipimpin oleh Pdt Fransiska Manus, S.Th selaku ketua Badan Pekerja Mejelis Jemaat (BPMJ) Kalvari Kali. Sementara ibadah Minggu sengsara ke tiga ini dipimpin oleh Ketua Komisi Pelayanan Anak Sinode GMIM Penatua Michael Octavian Mait, S.Kom.

    Pada ibadah Minggu sengsara ke Tiga ini juga turut dihadiri oleh, Sekertaris Daerah Kabupaten Mitra Robby Ngongoloy, jajaran pejabat pemerintah Kabupaten Mitra serta para Jemaat.


    (Jo)
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Bupati James Sumendap Jadi Orang Tua Saksi Baptisan Timotius Natanael Mokat Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top