• Berita Terbaru

    April 28, 2020

    elnusanews/com April 28, 2020

    Diduga Pasien PDP, Warga Minsel dimakamkan Sesuai Protap Kesehatan

    MINSEL, Elnusanews- Lengkap menggunakan APD, satu warga desa Wanga Amongena, Kecamatan Motoling Timur, dimakamkan sesuai protocol kesehatan oleh tim medis/gugus tugas Covid 19, Kabupaten Minahasa Selatan pada Selasa, 28 April 2020.

    Almarhum yang berjenis kelamin perempuan ini, diduga merupakan pasien PDP yang meninggal dunia di RS Prof. Kandou Manado.

    Kematian ini merupakan kasus PDP pertama di Kabupaten Minahasa Selatan sejak munculnya wabah ini.

    Tim Gugus tugas Covid 19, dr Erwin Scouten membenarkan bahwa satu pasien PDP asal desa Wanga telah dimakamkan hari ini, ucap Scouten.
    Dirinya menjelaskan, dari keterangan pihak RS Kandou Malalayang, pasien ini telah menjalani perawatan. Dan setiap pasien melalui hasil screening dengan foto toraks (rontgen seluruh bagian dada) masuk dalam kategori PDP.

    "Positif ataupun Negatif tergantung dari hasil pemeriksaan uji laboratorium", ucapnya.

    Dikatakan pula bahwa, pasien PDP tersebut tidak mempunyai riwayat perjalan ataupun kontak langsung dengan positif C 19, karena yang bersangkutan hanya berada di kampung, pungkas Scouten.

    Dari informasi kumtua Santi Seroan menyebutkan, bahwa almarhum sebelumnya pernah menjalani operasi usus buntu pada beberapa waktu lalu, dan sempat dirujuk kembali ke RS Kandou karena sakit dibagian perut, terang kumtua Wanga Amongena.

     (Rela)
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Diduga Pasien PDP, Warga Minsel dimakamkan Sesuai Protap Kesehatan Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top