• Berita Terbaru

    January 14, 2015

    elnusanews/com January 14, 2015

    Palandung Pimpin Rapat ke Asistenan I


    Keasistenan I Setdaprov Sulut Gelar Rapat

    SULUT,Elnusanews - Dalam rangka menyamakan persepsi terkait jalannya roda pemerintahan tahun 2015, seluruh Satuan Perangkat Kerja (SKPD) yang ada dibawah koordinasi keasistenan satu Sekda  Provinsi Sulut yang membidangi pemerintahan dan kesra, melaksanakan rapat koordinasi.
    Rapat tersebut digelar Rabu (14/1) bertempat di ruang rapat Asisten satu dipimpin oleh Asisten satu Drs John Palandung,Msi dandiikuti oleh sejumlah kepala SKPD terkait yaitu Kepala Badan Kesbang, Pol PP, Badan perlindungan perempuan dan anak, Dinsos, badan perbatasan, BPMPD, Dispora, Disnaker, Biro Pemerintahan dan humas, Biro hukum dan Biro Kesra.  

    Pada rapat tersebut, Palandung memberikan sejumlah arahan kepada kepala SKPD dimana agar tetap menjalankan petunjuk dari Gubernur, Wagub dan sekda terkait disiplin kerja di kantor masing-masing dan pengelolaan administrasi keuangan yang lebih baik lagi.

    Palandung juga memeriksa sejumlah dokumen realisasi anggaran dan temuan-temuan yang ada di setiap SKPD, Palandung berharap tahun anggaran yang berjalan ini para kepala SKPD agar lebih teliti lagi agar tidak mengulangi kesalahan yang didapati pada tahun anggaran lalu. 

    Palandung juga mengingatkan agar kepala SKPD untuk tetap memperhatikan kebersihan kantor masing-masing, agar memberikan ruang khusus bagi pegawai yang merokok guna tidak menggangu pegawai lainnya yang tidak mengkonsumsi rokok. (roker)

    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Palandung Pimpin Rapat ke Asistenan I Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top