• Berita Terbaru

    October 08, 2016

    Elnusanews October 08, 2016

    Wawali Mor Pantau Dua Titik Pusat Keramaian

    MANADO,Elnusanews. - Pemerintah kota Manado terus menata kota manado menuju Smart City.. Ini dibuktikan oleh Wakil Walikota Manado Mor D.Bastian langsung turun lapangan di Kecamatan Wenang khususnya di Taman Kesatuan Bangsa dan Kampung Cina,untuk memantau langsung sistem Lampu Penerangan Jalan, drainase dan pohon-pohon yang sudah tidak aman dan membahayakan dengan berjalan kaki.   (Jumat 7/10/2016)

    Dalam pantauannya kali ini, Wawali Mor menemukan beberapa titik yang ada di dua lokasi tersebut belum di pasangi penerangan jalan.
    'Saya sudah memerintahkan kepada Kadis Tata Kota Manado Beny Mailangkay untuk memasang lampu-lampu di sekitar TKB agar supaya terang benderang karena mulai saat ini sudah mulai kegiatan teater terbuka berupa pertunjukan kesenian tari-tarian,budaya minahasa dan olaraga,serta kegiatan kemasyarakatan dan kuliner khas manado,agar para turis yang berkunjung ke manado dan warga lokal langsung melihat atraksi tarian asal Sulawesi Utara dan atraksi olaraga," ungkap Wawali Mor.

    Sementara itu, dalam hasil pantauan Mor lainnya dilokasi kampung cina, sangat mengecewakan ini di karenakan dranase sudah tidak berfungsi dikarenakan tertutup oleh sampah. Dilokasi itu juga Mor langsung memerintahkan kepada Camat Wenang untuk segera membersikan wilayahnya. dan untuk pohon-pohon yang sudah tidak layak dan membahayakan bagi masyarakat Mor langsung memerintahkan kepada Kadis Kebersihan Julises untuk segera dipangkas saja ungkap Mor yang turun langsung melihat lokasi. (MORIS)

    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Wawali Mor Pantau Dua Titik Pusat Keramaian Rating: 5 Reviewed By: Elnusanews
    Scroll to Top