• Berita Terbaru

    January 18, 2018

    Elnusanews January 18, 2018

    Terkait Uang Komite Di Sekolah, Komisi IV Panggil Hearing Dikda


    DEPROV,Elnusanews - Menindaklanjuti adanya laporan dari masyarakat terkait dengan pungutan uang komite pada orang tua di beberapa SMA di Sulut.  Komisi IV DPRD Sulut nemanggil hearing pihak sekolah serta Kepala Dinas Pendidikan Daerah.

    Dikatakan Karinda, dirinya telah menyuruh orang untuk mengecek di salah satu sekolah apakah pungutan tersebut benar atau tidak.

    "Saya menyuruh orang untuk mengecek di sekolah soal laporan adanya pungutan itu. Tidak wajib sumbangan tapi ditulis di situ sudah 6 bulan belum beri uang komite. Ini kan gila," beber Karinda, dalam rapat dengar pendapat dengan beberapa kepala sekolah tingkat SMA, Kamis (18/1) di ruang rapat Komisi. 

    Atas kejadian tersebut, ketua Komisi IV DPRD Sulut James Karinda SH, MH menyesalkan adanya kejadian tersebut.

    Dijelaskan politisi Partai Demokrat ini juga menandaskan, pihaknya pernah berkunjung ke kementrian dan dari kementrian mempertanyakan kenap amasih memakai uang komite. Kementrian juga, menurut Karinda, menegaskan bahwa sangat memalukan sekali jika memakai uang komite. 

    "Menurut Kementrian, uang tidak jadi pemasukan dan tidak dilaporkan berapa jumlahnya, itu jadi liar. Kami tidak bisa kita tutupi. Ini harus dihentikan untuk mendapat anak-anak yang berkualitas dan orang susah bisa sekolah dengan enak," tegasnya. 

    Menurut politisi Partai demokrat ini,, kalau pendidikan di Sulut seperti ini, gubenrur akan gagal.

    "Sayang sekali. Beliau (gubernur) sudah sampaikan itu dalam RPJMD, bagaimana meningkatkan dunia pendidikan. Tapi kalau masyarakat mengeluh soal ini, akan gagal," sesalnya. (RaKa)
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Terkait Uang Komite Di Sekolah, Komisi IV Panggil Hearing Dikda Rating: 5 Reviewed By: Elnusanews
    Scroll to Top