• Berita Terbaru

    April 28, 2018

    elnusanews/com April 28, 2018

    Pj Bupati Dampingi Gub OD Hadiri Ibadah Syukur GMAHK Daerah Konfrens Minahasa

    MINAHASA, Elnusanews Gubernur Sulut Olly Dondokambey didampinggi Bupati Minahasa Drs Royke H Mewoh DEA , Mengikuti pertemuan ibadah syukur bersama Jemaat GMAHK Daerah Konfrens Minahasa Bertempat Di  SLA Advent Tompaso, Sabtu 28 April 2018.

    Kegiatan ini turut pula dihadiri mantan Bupati Minahasa Drs Jantje Wowiling Sajow Msi, Jajaran Pemprov Sulut, , Camat Tompaso, Ketua GMAHK DKM Pdt Novry Kaumpungan M.Min dan seluruh jemaat GMAHK Daerah Konfrens Minahasa, Anggota DPRD Prov Sulut Fanny Lego.

    Dalam ibadah yang dipimpin Pdt Samuel Y Bindosano MA, mengambil Bacaan Alkitab Nehemia 2:4, dengan Tema Berkarya bagi Tuhan berguna bagi bangsa, Dalam khotbahnya diterangkan tentang seorang yang memiliki tujuan, dan ayat ini berbicara tentang Nehemia. Nehemia bisa mendapatkan jabatan yang terhormat dalam istana, Karena kwalitas, dan loyalitasnya dia bisa melayani negara dimana dia ditawan. Begitupula dia peduli terhadap bangsanya, karena pelayanan Nehemia adalah pelayanan kasih.

    Pada kesempatan ini dalam sambutannya Gubernur Sulut Dondokambey menyampaikan puji syukur kita bisa beribadah bersama dengan jemaat GMAHK.

    "Ibadah ini begitu jelas sesuai dengan pembacaan Alkitab yang telah kita ikuti, dimana gereja dan pemerintah itu tidak bisa dipisahkan, pembangunan spritual dan infrasruktur harus sejalan dalam kehidupan kita, "Ujar Gubernur.

    Saya berterima-kasih kapada para pendeta juga yang selalu mendoakan saya sebagai pemerintah provinsi sulut.

    Menurutnya, Saat ini juga dari sisi kemiskinan di Sulawesi Utara telah turun dan masuknya para wisatawan di Sulut disektor pariwisata telah terbukanya lapangan kerja, ini merupakan berkat Tuhan bagi kita masyarakat Sulut, "Ungkap Dondokambey.

    Lebih lanjut dikatakannya, Saya (Gubernur), percaya ini akan berjalan terus karena kerja sama gereja dan pemerintah berjalan bersama, dan sudah tugas pemerintah untuk menyediakan sarana peribadatan yang layak bagi kita semua. Gubernur juga akan membantu pembangunan yang ada di Gedung Pertemuan Advent (GPA) SLA, Tompaso, paling lambat dibulan agustus hingga september, "terangnya.

    Diakhir sambutannya Gubernur mengajak kita jaga tanah yang diberkati tanah Sulut dan Beliau berterimakasih telah meresponnya untuk bisa beribadah bersama jemaat GMAHK Konferens Minahasa,"tandas Gubernur.



    (Jonly bamz)
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Pj Bupati Dampingi Gub OD Hadiri Ibadah Syukur GMAHK Daerah Konfrens Minahasa Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top