• Berita Terbaru

    July 24, 2018

    elnusanews/com July 24, 2018

    Bimtek Manajemen Pemerintahan dan Desa Bagi Hukum Tua, Diharapkan Dapat Dipahami dan Diterapkan

    JAKARTA, Elnusanews - Untuk mewujudkan tata kelola pemerintahaan yang baik demi kesejahteraan rakyat, maka Pemkab Minahasa melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) mengadakan bimbingan teknis (bimtek) bagi Hukum Tua (Kumtua) se-Kabupaten Minahasa, di Hotel Oasis Amir Jakarta
     Selasa 24/7/2017


    Bimtek dibuka Penjabat Bupati Minahasa Drs. Royke Mewoh, DEA serta diikuti 227 Kumtua se kabupaten Minahasa akan berlangsung selama 3 hari kedepan.


    Menurut Mewoh  kegiatan peningkatan kapasitas bagi penyelenggara pemerintahan desa masih perlu mendapat perhatian, oleh karena itu dirinya menyambut positif atas diselenggarakannya bimtek ini.


    “Setelah mengikuti pelatihan ini diharapkan para peserta dapat memahami kebijakan pemerintah tentang desa, manajemen pemerintahan desa dalam aspek perencanaan, pengawasan, kelembagaan dan keuangan desa serta laporan penyelenggaraan pemerintahan desa untuk nantinya diaplikasikan dalam pelaksanaan tugas sehari hari, sehingga fungsi pelayanan pemberdayaan dan pembangunan dapat berjalan optimal.” Tegas Bupati Mewoh.


    Sementara, Kepala PMD Jefri Sumendap Sajow, SH kepada media mengatakan, peserta akan mendapatkan materi menyangkut tata kelola pemerintahaan yang baik untuk kesejahteraan.


    “Selain materi manajemen pemerintahan desa ada juga materi pedoman pengelolaan keuangan desa, tata cara kerjasama pemerintahan desa, pengembangan dan penerapan teknologi tepat guna dalam pengelolaan sumber daya alam serta studi lapangan di desa sukamanah, bogor,” pungkas Sajow.


    Turut hadir dan memberilan materi, direktur kelembagaan dan kerjasama desa, ditjen pemdes kemendagri Budi Antoro, mantan direktur fasilitasi keuangan dan aset desa Lukmanul Hakim, Kabag Hukum dan Ortal ditjen PPMD Kemendes Dr. Dwi Rudi, kasubdit teknologi tepat guna PPMD Kemendes Ivan Rangkuti.


    (Jonly bamz)
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Bimtek Manajemen Pemerintahan dan Desa Bagi Hukum Tua, Diharapkan Dapat Dipahami dan Diterapkan Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top