• Berita Terbaru

    July 31, 2018

    elnusanews/com July 31, 2018

    DPRD Minahasa Peripurnakan Hasil Pilkada Tahun 2018

    MINAHASA, Elnusanews - Setelah diplenokan KPU Minahasa pekan lalu, giliran pihak DPRD Kabupaten Minahasa yang melakukan rapat Paripurna Istimewa dalam rangka pengumuman hasil Pilkada Minahasa 2018 yaitu Bupati dan Wakil Bupati 2018-2023 terpilih, yang digelar Senin (30/07/2018).

    Rapat paripurna dipimpin oleh ketua DPRD james Rawung didampingi dua Wakil Ketua Ventje Mawuntu dan Ivonne Andreas.

    Puji dan syukur kita panjatkan kehadirat Tuhan, karena bisa berkumpul di tempat ini, dan menggelar kegiatan ini,” ucap James Rawung.

    Sekda Minahasa Jeffry Korengkeng yang mewakili Bupati Mewoh, dalam sambutannya mengatakan, pengumuman penetapan Bupati-Wabup terpilih berdasarkan surat nomor 278/TL.7-KPT/712/KPU-VII/2018.

    “Dan telah kita tahu bersama pada Pilkada 2018 terdapat dua pasangan calon, yaitu Paslon nomor urut 1 Ivan Sarundajang bersama Careigh Naichel Runtu memperoleh 70900 suara, sedangkan Paslon nomor urut 2 berhasil mengumpulkan 132.152 suara,” jelasnya.

    Ditambahakannya, Pada kesempatan ini atas nama Kabupaten Minahasa, saya sangat menghormati proses Pilkada yang kredibel dan berintegritas sehingga menghasilkan bupati terpilih pilihan masyarakat Minahasa.


    Tak lupa juga Korengkeng mengucapkan apresiasi atas kiner KPU Minahasa, hingga pelaksanaan Pilkada berlangsung dengan aman, lancar dan sukses.

    “Saya percaya bahwa Komisi Pemilihan Umum Minahasa sebagai pelayan lokal di daerah ini dalam bingkai netralitas dan integritas telah menjalankan tugas dengan benar," tandas Sekda Korengkeng.

    Lebih jauh dikatakan bahwa proses tahapan Pilkada 2018 telah memasuki tahapan-tahapan akhir, hingga nanti sampai masa pelantikan ke depan, diharapkan kiranya dapat melaksanakan konsolidasi bergandengan tangan menjaga suasana tetap kondusif.

    “Untuk itu melalui momentum yang berbahagia ini, atas nama pemerintah daerah, saya menyampaikan selamat pada kedua paslon yang sudah melalui proses demokrasi dengan baik. Kepada pasangan calon nomor urut 2 Ir Royke Octavian Roring MSi dan Robby Dondokambey SSi kami sampaikan selamat karena telah sukses melalui tahapan Pilkada, juga ucapan terima kasih kami sampaikan kepada Paslon nomor urut 1 Ivan Sarundajang bersama Careigh Naichel Runtu," jelas Sekda Korengkeng, sembari mengatakan semoga kerja sama yang baik ini dapat tetap kita pelihara sampai waktu yang akan datang dan kepada pihak keamanan TNI dan Polri diucapkan terima kasih atas bantuannya.


    Turut hadir Ketua KPU Minahasa Lord Malonda, unsur Forkopimda dan jajaran Pemkab Minahasa.
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: DPRD Minahasa Peripurnakan Hasil Pilkada Tahun 2018 Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top