• Berita Terbaru

    August 09, 2021

    elnusanews/com , August 09, 2021

    Kawatu Serahkan Nota Dinas Penempatan Sementara CPNS IPDN Angkatan 28



    SULUT,Elnusanews - Gubernur Sulut, mewakili Asisten III Setdaprov Sulut, Gammy Asiamo Kawatu menyerahkan Nota Dinas Penempatan Sementara 34 CPNS Purna Praja Institusi Pemerintah Dalam Negeri (IPDN) Angkat 28 asal Sulawesi Utara (Sulut) secara simbolis, Senin (9/8/2021) bertempat di Ruang Mapalus Kantor Gubernur Sulut.



    Sebanyak 34 CPNS lulusan IPDN Angkatan 28 tersebut di tempatkan ke sejumlah perangkat daerah yang ada di lingkup Pemprov Sulut.


    Asiano Gammy Kawatu dalam sambutannya mengatakan bapak Gubernur Olly menyambut gembira kepada CPNS IPDN lulusan angkatam 28 asal Sulut.


    "Selamat mengabdikan diri bagi daerah dan bangsa bagi para CPNS IPDN lulusan angkatan 28. Hari ini kalian (CPNS IPDN angkatan 28) secara resmi telah menerima nota dinas penempatan sementara di lingkup Pempriv Sulut. Saya berharap dapat mendukung ke depan dalam memastikan seluruh agenda dan program kerja Pemprov Sulut. Atau mendukung visi misi pembangunan mewujudkan Sulawesi Utara sebagai pintu gerbang di Kawasan Asia Pasific,” tuturnya. 


    Diingatkan pula kepada para Purna Praja IPDN Angkatan 28 tetap fokus pada pekerjaan, jangan berpikir jabatan.


    “Diharapkan kalian semua telah siap memasuki dunia kerja. Kalian pendidikan terbaik kiranya berikan yang terbaik untuk daerah yang kita cintai. Kalau berprestasi kalian bisa duduk di meja pimpinan. Jabatan atas hasil kerja yang Anda lakukan,” terangnya.


    Sebelumnya, Kepala Badan Kepegawaian Daerah Sulut Femmy Suluh dalam laporannya mengatakan para purna praja IPDN ini sudah dilakukan wisuda dan dilantik menjadi Pamong Praja Muda. 


    “Purna Praja IPDN dengan asal pendaftaran Sulawesi Utara Angkatan 28 ini berjumlah 34, dengan rincian 23 putra dan 11 putri,” beber Suluh. 


    Menariknya, para Purna IPDN ini ternyata dipulangkan dengan difasilitasi oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulut.


    “Untuk tahun 2021 ini kepulangan calon praja atas persetujuan pak gubernur, pak wagub dan pak sekprov serta dibantu juga pak assisten III. Biasanya pulang masing-masing. Kini difasilitasi Pemprov Sulut,” teranngya. 


    Adapun para Praja Purna IPDN ini pun siap mengikuti orientasi oleh Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Sulut. 


    “Mereka dalam masa orientasi akan ikuti pelatihan dasar CPNS golongan 3. Oleh BPSDM, sesuai jadwal ditentukan biasanya awal tahun,” pungkasnya.


    Diketahui dalam penyerahan nota dinas CPNS IPDN angkatan 28 tersebut turut dihadiri oleh Ketua Alumni IKAPTK Provinsi Sulut, Clay June Dondokambey dan Kepala   BKDD Provinsi Sulut Femmy Suluh.


    (ROKER)




    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Kawatu Serahkan Nota Dinas Penempatan Sementara CPNS IPDN Angkatan 28 Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top