• Berita Terbaru

    January 06, 2022

    elnusanews/com January 06, 2022

    Ungkap Penyebab Jalan Likupang-Girian Putus, HENRY WALUKOUW Bakal Turun Lapangan


     

    MANADO,Elnusanews -- Terkait putusnya jalan penghubung Likupang, Minahasa Utara (Minut) menuju Girian, Bitung yang hingga saat ini belum diketahui penyebabnya, Anggota Komisi I DPRD Sulut Henry Walukow enggan berspekulasi.

    Untuk itu, dikatakan politisi Demokrat ini guna memastikan apakah informasi dugaan penyebab itu benar, dirinya akan turun langsung ke lokasi kejadian.

    "Saya pribadi tak mau berspekulasi karena belum tahu pasti akan kejadian tersebut. Akan tetapi, saya akan segera turun lapangan guna mengecek penyebabnya ambruk dan terputusnya ruas jalan utama jalur Likupang-Bitung tersebut," ungkapnya, Rabu (05/01/22) kemarin.

    Legislator dapil Minut-Bitung ini menilai, putusanya akses jalan penghubung itu bisa jadi karena faktor alam.

    Apalagi beberapa pekan belakang ini wilayah Sulut khususnya di Minut-Bitung dilanda cuaca ekstrem. Curah hujan cukup tinggi.

    "Bisa saja pengaruh alam, karena saat ini curah hujan cukup tinggi," ucapnya.

    Di sisi lain, putusnya jalan itu bisa saja diduga karena pengaruh karena adanya kegiatan pertambangan di wilayah itu.

    Namun, Henry menyikapi secara bijak putusnya jalan tersebut.

    "Jadi, jika benar ambruknya ruas jalan vital yang menghubungkan jalur Likupang ke arah Kota Bitung karena diduga dampak adanya kegiatan dari perusahaan pertambangan PT MSM, saya sebagai anggota DPRD Dapil Minut-Bitung tentunya memintakan perusahaan pertambangan PT MSM harus bertanggung jawab," tutupnya (RaKa)
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Ungkap Penyebab Jalan Likupang-Girian Putus, HENRY WALUKOUW Bakal Turun Lapangan Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top