• Berita Terbaru

    December 07, 2022

    elnusanews/com December 07, 2022

    Jelang Nataru, Pemkot Tomohon Gelar Pangan Murah dan Bazaar Pangan



    TOMOHON,Elnusanews - Dalam Rangka Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) Natal 2022 dan Tahun baru 2023 Dinas Pangan Daerah Kota Tomohon melaksanakan acara gelar pangan murah /bazaar pangan.
    Kegiatan ini dilaksanakan di Balai pertemuan umum kelurahan Tara-tara Dua. Rabu, (7/12/2022).

    Gelar Pangan Murah / Bazaar Pangan ini merupakan sinergi antara Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara Dinas Pangan Daerah Sulut,  Pemerintah Kota Tomohon, PT. PGE Lahendong, Bank SulutGo Cool supermarket, Multimart Supermarket dan Golden Egg.

    Dalam sambutannya Wakil Walikota Tomohon Wenny Lumentut mengatakan salah satu kebijakan Pemerintah Daerah dalam urusan peningkatan ketahanan pangan adalah pemenuhan ketersediaan pangan, keterjangkauan pangan dan stabilitas harga pangan.

    "Hal ini juga sudah sejalan dan terintegrasi dengan misi Pemerintah Daerah Kota Tomohon “memajukan sistem pertanian dalam rangka  mewujudkan kedaulatan pangan“ sebagai bagian dari rencana strategis jangka menengah Daerah membangun ketahanan pangan yang berdaulat melalui program peningkatan ketahanan pangan berbasis budaya lokal dan berorientasi pasar," imbuh Wakil Walikota Wenny Lumentut.

    Pesan dari Walikota Tomohon kiranya  masyarakat bisa memanfaatkan dengan sebaik-baiknya gelar  pangan murah, ini untuk membantu saudara - saudara sebagai bagian dan upaya Pemerintah peduli terhadap kondisi sosial masyarakat.

    Hadir Kepala Dinas Pangan Daerah Kota Tomohon Drs. Novy Kaindeh,M.Si., perwakilan dari Dinas Ketahanan Pangan, Jajaran Pemerintah Kota Tomohon dan masyarakat Tara-tara Raya.
    (roker/*)

    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Jelang Nataru, Pemkot Tomohon Gelar Pangan Murah dan Bazaar Pangan Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top