• Berita Terbaru

    January 12, 2015

    elnusanews/com , January 12, 2015

    RSUD Manembo-nembo 'Jorok'

    RSUD Manembo - nembo
    BITUNG,Elnusanews-Rumah sakit umum daerah RSUD Manembo-nembo yang terletak di Kelurahan Manembo-nembo Kecamatan Matuari, dari pantawan beberapa awak media ruang rawat inap kelas II dan III masih terlihat kotor dan tidak tertata.

    Pasalnya, kawasan ini ditemukan banyak sekali tikus berkeliaran bebas didalam maupun diluar ruang inap. Selain itu juga taman-taman yang terletak disisi-sisi bilik inap tidak ditata dan barang-barang rusak dibiarkan berserahkan dihalaman jalan tersebut.

    Wakil ketua DPRD kota Bitung Ir.Maurits Mantiri ketika dimintai tanggapan mengatakan, seharusnya Rumah sakit harus ditata mulai dari ruangan sampai dihalaman.

    "Jika terlihat masih banyak tikus berkeliaran membuktikan rumah sakit tersebut kurang sehat dan harus diperhatikan kembali lingkungannya dan ruangan ditata kembali sehingga terlihat bersih dan rapih,"kata Mantiri. 

    Terpisah Direktur RSUD Manembo-nembo kota Bitung dr Jeaneste Watuna saat dikonfirmasi beberapa wartawan mengatakan, membenarkan kondisi tersebut dan Ia berharap hal ini segera ditindak lanjuti.

    "Saya akan menindak lanjuti info yang masuk, dan segerah membersikan serta menata kembali ruangan-ruangan tersebut,"kata Watuna(REGO)
    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: RSUD Manembo-nembo 'Jorok' Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top