• Berita Terbaru

    August 12, 2021

    elnusanews/com , August 12, 2021

    KPU dan Pemkot Tomohon MoU Program Kelurahan Peduli Pemilu



    TOMOHON,Elnusanews - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tomohon bersama Pemerintah Kota (Pemkot) Tomohon menandatangani Nota Kesepahaman tentang Pembentukan Kelurahan Peduli Pemilu, Kamis 12 Agustus 2021. 


    Nota kesepahaman ini merupakan bentuk dukungan dari Pemkot Tomohon kepada KPU Tomohon dalam melaksanakan program Kelurahan Peduli Pemilu. 


    “Program Kelurahan Peduli Pemilu ini merupakan program dari KPU RI yang bertujuan untuk membangun kesadaran politik dan mengedukasi masyarakat terkait kepemiluan berbasis kelurahan," Ujar Ketua KPU Tomohon Harryanto Lasut usai melaksanakan MoU dengan Pemkot Tomohon kepada wartawan.


    Lanjutnya, MoU tentang Kelurahan Peduli Pemilu ini dilaksanakan di 44 Kelurahan yang tersebar 5 Kecamatan yang ada di Kota Tomohon. Tentunya dengan MoU ini akan memperkuat dan mempererat kesadaran demokrasi, kesadaran berpolitik dari masyarakat itu sendiri terutama masyarakat yang ada di Kota Tomohon menjelang Pemilu di 2024 nanti," beber Lasut. Sembari berharap kedepan kita dapat meningkatkan kesadaran politik dari masyarakat Kota Tomohon itu sendiri.


    Walikota Tomohon Caroll Senduk mengatakan dengan adanya MoU atau nota kesepakatan kerjasama antara Pemkot Tomohon dan KPU Tomohon terkait program Kelurahan Peduli Pemilu. 


    "Agar supaya tercipta demokrasi yang lebih baik di Kota Tomohon. Untuk itu saya mengajak kepada semua pihak agar mendukung program Kelurahan Peduli Pemilu dari KPU ini agar bisa terlaksana dengan baik di seluruh Kelurahan yang ada di wilayah Kota Tomohon," ungkap Walikota Tomohon itu.


    Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Sekkot Tomohon Edwin Roring dan para Ketua dan jajaran Komisioner KPU Tomohon.


    (ROKER)




    • Comments
    • FB Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: KPU dan Pemkot Tomohon MoU Program Kelurahan Peduli Pemilu Rating: 5 Reviewed By: elnusanews/com
    Scroll to Top